TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pemprov Jabar Buat 20 Unit Rumah Berteduh untuk Korban Gempa Cianjur

Rumah ini diklaim tahan terhadap gempa

(Humas JQR)

Bandung, IDN Times - Pemprov Jabar melalui Jabar Quick Response (JQR) telah berhasil membangun hunian sementara sebanyak 20 unit untuk warga terdampak gempa Cianjur. Hunian ini memiliki desain yang tahan terhadap gempa bumi.

Koordinator Unit Disaster JQR, Syehabudin mengatakan, pembangunan hunian sementara ini merupakan salah satu dari delapan program JQR untuk fase percepatan pemulihan rehabilitas dan rekonstruksi yang diberi nama 'Berteduh' atau akronim dari Pemberian Tempat Darurat untuk Hunian.

"JQR sendiri telah membangun 20 unit rumah atau hunian sementara di Kampung Surupan, Desa Sukawangi, Kecamatan Warungkondang, Kecamatan Cianjur. Ada dua tipe, yakni tipe 1 satu yang bisa dihuni untuk saty KK dan tipe dua bisa dihuni untuk dua KK," ujar Syehabudin melalui keterangan resmi, Rabu (18/1/2023).

1. Rumah ini sifatnya bisa bongkar pasang

(Humas JQR)

Syehabudin menjelaskan rumah hunian sementara ini dibentuk berdasarkan diskusi dengan pakar kegempaan mulai dari arsitekturnya dan pakar kebencanaan lainnya.

"Bangunannya dirancang untuk tahan gempa, bentuknya itu bisa jadi rumah tumbuh, jika warga akan membangun jadi hunian tetap bisa dibangun kembali atau berlanjut. Jika direlokasi juga warga bisa menggunakan bahan bangunannya karena bisa dibongkar pasang," jelasnya.

2. Berharap agar Cianjur segera pulih

Situasi RSUD Sayang Cianjur pasca gempa mag 5.6 dipenuhi oleh korban gempa. (IDN Times/Yogi Pasha)

Pembangunan rumah hunian sementara ini, kata dia, targetnya akan dibuat sebanyak 1.000 unit yang akan dibangun untuk warga. Hal itu dilakukan guna proses percepatan pemulihan bagi warga terdampak gempa Cianjur.

"Harapannya setelah rumah diberikan kepada warga, semoga warga Cianjur pulih, dan warga bisa beraktivitas seperti biasa. Mereka juga sehari-harinya tidak tinggal di tempat pengungsian," katanya.

Baca Juga: DLH Bandung Berharap Pemprov Jabar Segera Aktifkan TPA Legok Nangka

Baca Juga: Pemprov Jabar Ingin Buat Flyover Menuju Masjid Al Jabbar

Berita Terkini Lainnya