NuArt Sculpture Park: Rute dan Harga Tiket Masuk

Bisa masuk bucket list buat museum date, nih!

Berencana menghabiskan waktu liburan ke Bandung? NuArt Sculpture Park patut masuk daftar destinasi wisata kamu, nih.

Bandung sudah jadi langganan bagi orang-orang dari luar daerah yang ingin melepas penat dari rutinitas sehari-hari. Pesona alam, ragam tradisi, dan kulinernya memang selalu bisa dirindukan.

Selain Lembang, kamu juga bisa menemukan wisata edukasi yang asyik di daerah Kabupaten Bandung Barat. Salah satunya NuArt Sculpture Park atau NuArt Studio, merupakan galeri seni yang memajang patung-patung unik karya seniman Nyoman Nuarta, salah satu pelopor Gerakan Seni Rupa Baru.

Sebelum berkunjung, cari tahu hal-hal menarik yang ada di NuArt Sculpture Park dulu, yuk!

1. Lokasi, jam operasional, dan harga tiket

NuArt Sculpture Park: Rute dan Harga Tiket MasukNuArt Sculpture Park (google.com/maps/Nicko Limanta)

Lokasi: Setra Duta Raya No.L6, Ciwaruga, Kec. Parongpong, Kabupaten Bandung Barat

Jam operasional: 08.30–18.00 WIB (Selasa–Minggu, hari Senin tutup)

Harga tiket: Rp50.000 per orang

2. Rute dan transportasi

NuArt Sculpture Park: Rute dan Harga Tiket MasukNuArt Sculpture Park (google.com/maps/Agus Kamaludin)

Untuk menuju NuArt Sculpture Park bisa diakses menggunakan kendaraan pribadi maupun transportasi umum. Jadi kamu tak perlu khawatir jika hendak solo traveling tanpa mobil atau motor.

Jika mengunakan kendaraan pribadi dari Alun-alun Kota Bandung bisa ditempuh sekitar 30 menit. Dari alun-alun, ambil Jalan Asia-Afrika, Jalan Jend. Sudirman, dan belok kanan mengikuti Pasir Kaliki hingga sampai ke Jalan Dr. Djunjunan. Setelahnya ambil Jalan Surya Sumanti, lalu Jalan Perintis. Jika tidak ada kendaraan pribadi, kamu bisa naik bus dengan waktu perjalanan sekitar 1 jam dari Alun-alun Bandung.

Baca Juga: Sejarah Museum Pos Indonesia di Bandung, Berdiri Sejak 1920

3. Pusat pameran patung karya seniman kelahiran Bali

NuArt Sculpture Park: Rute dan Harga Tiket Masuk"Bahtera II" karya Nyoman Nuarta di NuArt Sculpture Park (instagram.com/nuartpark)

Nyoman Nuarta merupakan seniman lulusan Fakultas Seni Rupa ITB pada tahun 1979. Ia adalah maestro pemahat yang sudah dikenal hingga kancah internasional berdarah Bali yang sudah lama menetap di Bandung.

Pendirian NuArt Sculpture juga adalah ide Nyoman Nuarta untuk memamerkan semua karya seni miliknya dengan menyelipkan setiap detil bentuk, estetik, hingga filosofi yang kuat dari setiap pahatan karyanya.

Tapi, tak hanya karya-karya Nyoman Nuarta saja yang menjadi koleksi galeri ini. Ada berbagai karya dari seniman lain yang juga turut dipamerkan sebagai bentuk apresiasi seni dan terhadap sesama seniman.

4. Menjelajah galeri hingga berburu cenderamata di Craft Boutique

NuArt Sculpture Park: Rute dan Harga Tiket MasukIrda, Sekretaris Direksi NuArt Sculpture Park sedang mengapresiasi "Devi Zalim" karya Nyoman Nuarta (instagram.com/nuartpark)

Galeri seni yang berdiri di atas lahan seluas 3 hektar ini memiliki dua lantai. Lantai pertama secara khusus menjadi studio pameran koleksi patung karya Nyoman Nuarta, sementara lantai dua menjadi area pameran karya-karya dari seniman lain.

Di sini, kamu akan dimanjakan oleh berbagai patung dan pahatan lainnya di sepanjang taman. Tempat ini juga sangat cocok untuk kamu yang suka berfoto. Akan ada seorang tour guide yang memberikan penjelasan mengenai karya seni yang dipajang.

Di sini kamu juga bisa menonton teater yang berisikan cerita tentang setiap patung yang dipamerkan. Sebelum mengakhiri wisata, singgahlah sejenak di Nesti Cafe dan nikmati berbagai macam kuliner khas Bali. Jangan lupa untuk mampir ke Craft Boutique untuk berburu cenderamata.

5. Tips wisata yang perlu diperhatikan

NuArt Sculpture Park: Rute dan Harga Tiket MasukNuArt Sculpture Park (google.com/maps/Fadil Van Rossi)

NuArt Sculpture Park adalah tempat wisata yang wajib disambangi bagi kamu yang mengaku pecinta seni klasik. Ada 300 lebih koleksi patung dari berbagai seniman nasional.

Sebelum berkunjung, pastikan untuk mengenakan masker dan tetap patuhi protokol kesehatan, ya. Karena pengunjung tidak diperbolehkan membawa kamera profesional, jadi pastikan baterai smartphone kamu dalam keadaan penuh agar bisa foto dan merekam momen seru selama di galeri.

NuArt Sculpture Park cocok untuk kamu yang ingin mencari ketenangan dan suasana baru. Selamat liburan!

Baca Juga: 7 Tempat Wisata Tahun Baru di Bandung yang Semarak

Topik:

  • Langgeng Irma Salugiasih

Berita Terkini Lainnya