TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Luis Milla Harap Bobotoh Tetap Dukung Penuh Persib di Stadion GBLA

Masalah tiket diduga jadi persoalan ini

IDN Times/Debbie Sutrisno

Bandung, IDN Times - Ribuan suporter Persib Bandung melakukan aksi walkout atau angkat kaki dari kursi tempat mereka menonton. Hal itu terkait sulitnya pembelian tiket untuk para suporter dan mahalnya harga tiket tersebut.

Perginya para Bobotoh pun mendapat tanggapan dari pelatih Persib, Luis Milla. Menurutnya, ketika bertanding para pemain dan pelatih lebih fokus pada permainan. Meski demikian, keberadaa para penonton sepanjang 90 menit berdampak baik bagi tim.

"Tentu kami sebagai tim fokusnya adalah pada pemain, pada tim, dan tentu setelah itu kami membutuhkan dukungan daripada Bobotoh," kata Milla dalam konferensi pers usai laga melawan Madura United, Minggu (2/7/2023).

1. "Kami ingin berikan permain terbaik bagi penonton"

Debbie Sutrisno/IDN Times

Dia pun belum tahu apa yang membuat penonton sempat meninggalkan kursi. Namu, Milla sangat berharap para pendukung Persib bisa tetap ada di tribun dan memberikan dukungan kepada Pangeran Biru.

Terlebih sebagai tim, Persib Bandung sangat ingin memberikan permainan terbaiknya agar bisa ditonton dengan nyaman.

"Pemain ingin memberikan pertunjukan dan ingin memberikan sepak bola yang bagus, supaya mereka yang datang ke stadion bisa senang dan tetap mendukung tim," ujarnya.

2. Bobotoh tinggalkan Stadion GBLA mulai babak kedua

Debbie Sutrisno/IDN Times

Ribuan pendukung Persib Bandung, Bobotoh, melakukan protes ke manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) terkait dengan pembelian tiket yang alami kenaikan dan dianggap lebih sulit dari sebelumnya.

Sejumlah Bobotoh yang berada di tribun Utara meninggalkan kursinya ketika pertandingan selesai di babak pertama. Sementara itu Bobotoh dari tribun Timur keluar pada menit ke-75.

Sejumlah spanduk ketidakpuasan Bobotoh pun dipampangkan di dalam stadion. Selain itu, terikan 'Teddy Out' menggema selama pertandingan Persib melawan Madura United. Pertandingan ini pun berakhir dengan hasil seri, 1-1.

Baca Juga: Hasil Liga 1: Persib Imbang, Arema Tumbang di Laga Perdana

Berita Terkini Lainnya