TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Nashrudin Azis, Wali Kota Cirebon Positif COVID-19

Nashrudin Azis menjalani isolasi mandiri

Wali Kota Cirebon, Nashrudin Azis di Masjid Raya At-Taqwa Kota Cirebon. (IDN Times/Wildan Ibnu)

Cirebon, IDN Times - Wali Kota Cirebon, Jawa Barat Nashrudin Azis dinyatakan positif terpapar COVID-19 dan saat ini sedang menjalani isolasi mandiri.

"Saat ini Pak Wali sedang menjalani isolasi mandiri," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Cirebon Eddy Sugiharto di Cirebon seperti dilansir ANTARA, Senin(23/11/2020).

1. Kondisi kesehatan wali kota Cirebon dalam keadaan baik

Direktur Utama RSD Gunung Jati (paling kiri) menyampaikan rencana karantina bagi petugas medis. (IDN Times/Wildan Ibnu)

Eddy mengatakan untuk kondisi Wali Kota saat ini dalam keadaan baik, karena memang terpapar COVID-19 tanpa gejala.

Dia menuturkan untuk sementara hasil "tracing" kepada kontak eratnya terdapat seorang yang positif dan tiga lainnya negatif, namun sampai saat ini juga masih dilakukan pelacakan.

"Pak Wali ini OTG, jadi menjalani isolasi mandiri di rumah dinasnya. Kami juga sudah melacak kontak eratnya tiga orang satu positif tiga negatif, namun ini berkembang terus," ujarnya.

2. Wakil Wali Kota Cirebon juga umumkan jika Wali Kota Cirebon positif COVID-19

Wakil Wali Kota Cirebon, Eti Herawati. (IDN Times/Wildan Ibnu)

Sementara itu, Wakil Wali Kota Cirebon Eti Herawati membacakan isi keterangan resmi yang ditandatangani Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis yang menyampaikan bahwa dirinya sedang menjalani isolasi mandiri, karena terpapar COVID-19.

"Saya perlu sampaikan secara terbuka saat ini saya sedang menjalani isolasi mandiri di rumah dinas sejak akhir pekan kemarin setelah dinyatakan positif COVID-19," kata Azis dalam surat tersebut.

Berita Terkini Lainnya