TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

2 Februari 2022, 16 Bayi Lahir di RSIA Cahaya Bunda Cirebon

Wah selamat ya dapat tanggal cantik!

Bayi-bayi lahir tepat pada tanggal 2-2-2022 di RSIA Cahaya Bunda. (IDN Times/Wildan Ibnu)

Cirebon, IDN Times - Para orangtua mengaku punya kebahagiaan khusus menyambut kelahiran buah hatinya tepat di tanggal cantik 2 Februari 2022 alias 2-2-22. Sebagian besar dari mereka merencanakan kelahiran pada tanggal 2 Februari 2022 karena usia kandungan sudah mencukupi.

Tercatat, sebanyak 16 bayi lahir di Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Cahaya Bunda, Kota Cirebon. Permintaan melahirkan di tanggal cantik selalu meningkat. Biasanya sekitar tiga hingga empat bayi lahir setiap harinya di rumah sakit tersebut.

1. Merencanakan kelahiran di tanggal 2-2-2022

Bayi-bayi lahir tepat pada tanggal 2-2-2022 di RSIA Cahaya Bunda. (IDN Times/Wildan Ibnu)

Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan RSIA Cahaya Bunda Kota Cirebon, dr. Yasmin Dermawan mengungkapkan, momen tanggal cantik 2-2-22 sudah dipesan orangtua untuk melahirkan sang buah hati.

Menurutnya, alasan melahirkan di tanggal cantik karena sudah sesuai perhitungan medis memasuki hari perkiraan lahir (HPL). Di sisi lain kebanyakan pasien juga punya riwayat melahirkan secara caesar.

"Tepat pada tanggal cantik 2 Februari 2022 ini, ada 16 bayi lahir. Ada sembilan berjenis kelamin laki-laki dan tujuh jenis kelamin perempuan. Hanya satu yang melahirkan normal, tapi direncanakan juga hari ini melalui proses induksi. Sedangkan yang lainnya melahirkan caesar," ujarnya saat di RSIA Cahaya Bunda Kota Cirebon, Rabu (2/2/2022).

2. Harus sesuai perhitungan medis

Bayi-bayi lahir tepat pada tanggal 2-2-2022 di RSIA Cahaya Bunda. (IDN Times/Wildan Ibnu)

Yasmin menegaskan, secara medis pasien yang menentukan proses kelahiran di tanggal cantik 2-2-22 ini sudah sesuai kriteria. Dengan kata lain, usia kandungan ibu sudah cukup bulan atau memasuki usia antara 37 minggu hingga 40 minggu.

Karena itu, permintaan melahirkan tanggal lahir melalui caesar bisa disetujui, sepanjang memenuhi ketentuan medis. Yasmin menjelaskan, motivasi sang ibu melahirkan di tanggal 2-2-22 itu unik, juga karena sudah mendekati HPL.

"Kebanyakan sih karena sudah mendekati HPL ya, tanggalnya cantik mudah diingat, ya sudah mereka meminta melahirkan di tanggal 2-2-22. Memang sih tren lahir di tanggal cantik selalu meningkat," ujarnya.

3. Tren melahirkan di momen spesial meningkat

Bayi-bayi lahir tepat pada tanggal 2-2-2022 di RSIA Cahaya Bunda. (IDN Times/Wildan Ibnu)

Yasmin mengakui jika tren melahirkan pada momen spesial atau tanggal cantik selalu meningkat di RSIA Cahaya Bunda. Bahkan kenaikannya bisa berkali-kali lipat dari hari-hari biasa.

Pada hari-hari biasa, rata-rata RSIA Cahaya Bunda hanya membantu persalinan tiga hingga empat pasien.

Yasmin pun membenarkan, keinginan pasien yang hendak melahirkan pada tanggal cantik 22 Februari 2022 nanti pun sudah ada.

"Di sini ada tiga dokter kandungan. Nah, saya sendiri dapat dua pasien yang nunggu kelahiran tanggal cantik berikutnya, tanggal 22 bulan 2 tahun 2022," kata Yasmin.

Baca Juga: 10 Tanggal Cantik di Tahun 2022, Cocok Buat Momen Berkesan

Baca Juga: 9 Seleb Ini Melahirkan di Tanggal Cantik 2021, Punya Makna Spesial

Baca Juga: Arti Nama Anak Sule dan Nathalie Holscher, Lahir di Tanggal Cantik!

Berita Terkini Lainnya