TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Daftar Paslon Sah Diusung NasDem di Pilkada Jabar 2024

NasDem siap daftarkan bertanding di Pilkada Jabar

(IDN Times/Azzis Zulkhairil)

Bandung, IDN Times - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Jawa Barat sah memberikan B1-KWK atau surat pernyataan dukungan untuk 14 pasangan calon bupati dan wali kota di Pilkada 2024.

Dengan sudah diberikannya formulir dukungan terhadap 14 Paslon peserta Pilkada, Ketua DPW NasDem Jawa Barat, Saan Mustofa mengatakan, masih ada 13 Paslon yang masih berproses.

"Hari ini kita ada 6 (paslon) yang kita berikan B1KWK sebelumnya 8 jadi total suah ada 14 untuk daerah kabupaten kota yang ada di Jabar. Jadi masih menyisakan sekitar 13 lagi, nah ini nanti kita akan selesaikan sebelum tanggal 25 (Agustus)," ujar Saan saat ditemui di kantor DPW NasDem Jawa Barat, Jalan Cipaganti, Kota Bandung, Selasa (20/8/2024).

1. Dukungan diberikan sesuai syarat ambang batas

Meski begitu, Saan memastikan keputusan surat dukungan ini diberikan sesuai dengan aturan Mahkamah Konstitusi mengenai syarat ambang batas pencalonan Pilkada 25 persen.

Adapun saat ini, MK sudah mengubah aturan syarat tersebut menjadi 10 hingga 6,5 persen menyesuaikan dengan jumlah DPT di provinsi dan kabupaten kota peserta Pilkada.

"Ini masih gabungan partai 20 persen parlemen masih berjalan dan kita nanti sesuaikan dengan MK yaitu terkait soal suara, dukungan dari suara. Kan ada 2 lewat parlemen trashold dan lewat suara," katanya.

2. Keputusan MK terbaru akan semakin mudah

Selain itu, Saan turut menyambut baik adanya aturan terbaru dari MK itu dan NasDem Jawa Barat juga akan langsung menyikapi dengan menerapkan di beberapa kabupaten kota lainnya.

"Nah lewat suara lebih mudah lagi karena disesuaikan dengan jumlah penduduk dengan varian yang berbeda-beda, jadi nanti kita sesuaikan," jelasnya.

Berita Terkini Lainnya