Sebanyak 995 Nakes Tidak Ikut Vaksin Tahap I  Bandung

Banyak nakes tidak lulus uji kesehatan program vaksinasi

Bandung, IDN Times - Ketua Harian Satgas COVID-19 Kota Bandung, Ema Sumarna mengatakan, sebanyak 995 tenaga kesehatan dan Sumber Daya Manusia (SDM) fasilitas kesehatan di Kota Bandung dinyatakan tidak bisa mengikuti vaksinasi Sinovac tahap I akibat tidak lolos dari tes kesehatan.

Jumlah itu, kata Ema, dilatarbelakangi berbagai faktor mulai dari kesehatan hingga alasan yang tidak jelas. 

1. Banyak nakes tidak lolos uji kesehatan vaksinasi

Sebanyak 995 Nakes Tidak Ikut Vaksin Tahap I  Bandung(Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya) IDN Times/Azzis Zulkhairil

Ia mengatakan, hingga saat ini total sasaran yang harus mendapatkan suntikan vaksin Sinovac di Kota Bandung ada 8.859 orang. Sedangkan yang sudah divaksin ada 7.578 orang artinya 84,8 total yang sudah divaksin.

"Ditunda vaksin ada 1.351 orang atau 15,8 persen karena tidak datang, tidak lolos dan ini banyak tidak lolos yang tidak lolos itu ada 995 orang," ungkapnya.

2. Ema menduga ada nakes yang stres

Sebanyak 995 Nakes Tidak Ikut Vaksin Tahap I  Bandung(Ariel Noah saat suntik vaksin) IDN Times/Azzis Zulkhairil

Sebanyak 995 orang ini, menurut Ema, tidak bisa disuntik vaksin Sinovac karena ada berbagai macam kendala kkesehatan Beberapanya ada kendala tekanan darah tinggi serta ada beberapa gejala lainnya.

"Sebagainya mungkin setres ini mungkin saja yah. Ada banyak faktor-faktor lainnya," ucapnya.

3. Ada juga nakes yang diduga termakan berita hoax

Sebanyak 995 Nakes Tidak Ikut Vaksin Tahap I  Bandung(Ariel Noah saat suntik vaksin) IDN Times/Azzis Zulkhairil

Sedangkan untuk total yang tidak mendapatkan suntikan vaksin Sinovac tanpa ada alasan jelas ada puluhan orang. Ema mengatakan, mereka tidak memberikan keterangan jelas pada petugas setempat.

"Alasan lain tidak jelas dan mengada-ada ada 20 orang, asalnya mau terus takut, mungkin mungkin termakan hoax itu kemungkinan yah," katanya.

4. Vaksinasi bisa meningkatkan imunitas tubuh

Sebanyak 995 Nakes Tidak Ikut Vaksin Tahap I  Bandung(Ariel Noah saat suntik vaksin) IDN Times/Azzis Zulkhairil

Ema Sumarna sendiri merupakan 10 orang yang mendapatkan suntikan vaksin Sinovac pada tahap I di RSKIA Kota Bandung. Ia saat itu disuntik bersama dengan Ariel Noah, Kapolrestabes Bandung dan sejumlah pejabat lainnya.

"Vaksin meningkatkan imunitas, bagi saya itu saja tidak ada kendala apa-apa sampai saat ini," kata dia.

Baca Juga: Ariel Noah Disuntik Vaksin Sinovac Dosis Kedua Pada 28 Januari 2021

Baca Juga: Diduga Ada Pungli di TPU Khusus COVID-19 di Kota Bandung

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya