Satlantas Polrestabes Bandung: Sepeda Dilarang Naik Flyover Supratman 

Rambu untuk pesepeda akan dipasang di dekat flyover

Bandung, IDN Times - Setelah melakukan uji coba di jalur kendaraan flyover baru Jalan Jakarta-Supratman, Polrestabes Bandung dan Pemkot Bandung akhirnya menetapkan lalu lintas menjadi satu arus. Penetapan ini, mulai diberlakukan pada Kamis (10/12/2020).

Kasatlantas Polrestabes Bandung Kompol M. Rano Hadiyanto mengatakan, flyover baru ini ditetapkan satu arus untuk kendaraan bermesin roda dua dan empat. Sedangkan untuk sepeda saat ini di larang untuk melewati flyover.

"Tidak boleh dilalui oleh pesepeda," ujar Rano di sekitaran jembatan layang Jalan Jakarta-Supratman, Selasa (8/9/2020).

1. Rambu dipasang agar masyarakat mengerti aturan

Satlantas Polrestabes Bandung: Sepeda Dilarang Naik Flyover Supratman IDN Times/Azzis Zulkhairil

Untuk meminimalisir terjadinya hal itu, Rano mengaku akan melakukan pemasangan rabu-rabu bersama Dishub Kota Bandung dan pengembang dari flyover Jalan Supratman itu sendiri. Hal ini dirasakannya penting agar masyarakat dapat memahami aturan.

"Kecepatan kendaraan yang melintas dibatasi dengan maksimal 40 km/jam. Untuk rambu larangan masuk sepeda, nanti akan kita pasang," ungkapnya.

2. Opsi penerapan dua arah tidak diberlakukan

Satlantas Polrestabes Bandung: Sepeda Dilarang Naik Flyover Supratman IDN Times/Azzis Zulkhairil

Sebelumnya, Ia juga mengatakan, manajemen rekayasa lalu lintas untuk di flyover Jalan Supratman bakal ditetapkan satu arah. Sementara, rencana untuk memberlakukan lalu lintas dua arah dipastikan tidak dilakukan.

"Untuk jalan yang mengarah Jalan Sukabumi, Jalan Ahmad Yani dan Jalan Riau, Jalan Cicadas kami rekayasa sebelum cabang tersebut dipasang rambu," jelasnya.

3. Besok akan ditutup terlebih dahulu

Satlantas Polrestabes Bandung: Sepeda Dilarang Naik Flyover Supratman IDN Times/Azzis Zulkhairil

Ia menuturkan, untuk rekayasa jalan di beberapa lokasi flyover Supratman akan diberlakukan seperti biasa. Jembatan baru ini belum bisa digunakan karena menunggu diresmikan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.

"Rekayasa ini akan permanen, besok pembersihan dan sementara akan ditutup demi keselamatan dan kami menetapkan rekayasa lalu lintas," ungkapnya.

4. Dishub dukung penuh langkah Satlantas Polrestabes Bandung

Satlantas Polrestabes Bandung: Sepeda Dilarang Naik Flyover Supratman IDN Times/Azzis Zulkhairil

Di tempat sama, Kepala Dinas Perhubungan Kota Bandung, Ricky Gustiadi mengatakan, Pemkot Bandung mengikuti rapat evaluasi jalur ini dan penerapan satu arah di flyover Supratman merupakan keputusan bersama.

"Kami mendukung apa yang sudah dilakukan kasatlantas ini, kita menyetujui dan ini hasil kami ber tiga dengan pengembang," katanya.

Baca Juga: Fix! Polrestabes Bandung Tetapkan Flyover Supratman Jadi Satu Arah

Baca Juga: Uji Coba Jalur Flyover Supratman Temui Kendala Arus Lalu Lintas

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya