TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pilkada, Sekda Majalengka Masuk Kandidat Calon dari Partai Golkar 

Calon definitif baru akan muncul pada Agustus

Inin Nastain IDN Times Jabar/ Pendopo Majalengka

Majalengka, IDN Times- Nama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Majalengka Eman Suherman muncul sebagai kandidat bakal calon (balon) Bupati Majalengka. Eman muncul sebagai salah satu balon Bupati dari Partai Golkar.

Ketua DPD Partai Golkar Majalengka Asep Eka 'Jipep' Mulyana mengatakan, nama Eman muncul sebagai kandidat bakal calon bupati, bersumber dari DPP Partai Golkar. Dijelaskannya, ada dua nama yang muncul sebagai balon Bupati Majalengka itu. 

"Nama saya muncul. Kemudian ada Pak Sekda. Sumbernya memang dari DPP," kata Jipep

1. Bukan usulan dari DPD, DPP memantau langsung

Inin Nastain IDN Times/ Ketua DPD Golkar Majalengka

Dijelaskan Jipep, masuknya nama Eman Suherman sebagai balon, berdasarkan pantauan dari DPP. Ditegaskannya, DPD belum pernah mengusulkan nama-nama untuk masuk sebagai daftar balon Bupati Majalengka.

"Barangkali Pak Eman tertangkap oleh radar DPP Golkar. Menjadi salah satu yang berpotensi untuk dicalonkan," kata dia.

Nama Eman Suherman cukup santer dikabaran akan ikut dalam Pilkada nanti. Eman sendiri saat ini masih tercatat sebagai Sekda Majalengka aktif. 

"Untuk di Majalengka memang tampaknya Pak Eman masuk radar DPP. Sehingga muncul semacam penugasan juga ke Pak Eman, kalau memang kedepannya akan ikut Pilkada melalui Partai Golkar," jelas Jipep.

"Di seluruh kabupaten/kota, Golkar selalu demikian. Partai kami memang salah satu yang rajin melakukan survei. Bukan (usulan dari DPD)," lanjut dia.

2. Belum final sebagai balon tetap

Google

Jipep menegaskan, dua nama tersebut belum sebagai final, sosok yang akan digodok Golkar. Ditegaskannya, masih ada beberapa tahap yang akan dilalui, untuk kemudian muncul satu nama yang akan dilakukan pada Pilkada nanti.

"Tapi sekali lagi ini masih tahapan awal. Jadi nama-nama yang ada itu bisa bertambah, juga bisa berkurang," tegas dia.

Jipep menjelaskan, seiring berjalannya waktu, berbagai macam kemungkinan masih berpeluang terjadi. Nama Eman Suherman sendiri, tidak menutup kemungkinan dilirik oleh partai lain. 

"Saya kira untuk tawaran ke Pak Eman, bukan hanya dari Partai Golkar. Kami mencari informasi yang lebih dalam," kata dia.

Berita Terkini Lainnya