TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Liburan ke Majalengka, Yuk Wisata Kuliner di Tempat Ini

Beberapa tempat jajan di Majalengka sudah menggunakan QRIS

Inin nastain IDN Times/ Kasungka foodcourt Taman Bagja Raharja

Majalengka, IDN Times- Beragam tempat nongkrong pecinta kuliner di Kabupaten Majalengka, kini mulai mudah didapati. Berbagai macam kuliner, baik yang umum maupun yang khusus kini mulai menjamur di kabupaten berjuluk Kota Angin ini.

Dengan demikian, ketika berlibur ke Majalengka, Anda bisa memilih tempat-tempat berburu kuliner, yang tentunya dengan harga yang sangat terjangkau. Berikut beberapa tempat kuliner yang mungkin bisa menjadi referensi Anda

1. Pujasari Kebon Kakek Liangjulang

Inin Nastain IDN Times/ Suasana di Pujasari Kebon Kakek

Dikemas ala pasar kampung, Pujasari Kebon Kakek bisa menjadi alternatif bagi Anda yang suka berburu kuliner dengan konsep outdoor. Dikelilingi berbagai jenis pepohonan, tempat berburu kuliner di Desa Liangjulang, Kecamatan Kadipaten ini akan memberi pengalaman baru saat Anda berburu tempat jajan.

Berada di area perkebunan, membuat Anda tidak perlu khawatir akan gosong terbakar matahari, saat berburu kuliner di Pujasari yang berjarak sekitar 12 kilometer dari pusat Majalengka Kota ini. Jajanan di Pujasari pun cukup beragam, dari mulai makanan ringan, hingga makanan berat.

Tidak hanya bisa menikmati beragam jajanan saja. Di sini juga tersedia beberapa fasilitas pendukung lainnya. Karaoke, tempat bermain anak, kolam renang mini, hingga kolam terapi ikan juga tersedia di sini.

Bagi Anda yang beragama Islam, tidak perlu khawatir akan kesulitan saat akan menjalankan ibadah. Pasalnya, di sini juga ada musala, lengkap dengan beberapa kamar mandi.

2. Taman Raharja Bunderan Munjul

Inin nastain IDN Times/ suasana tempat jajan di Taman Raharja

Masuk gerbang Majalengka Kota, atau selepas Kecamatan Panyingkiran, ada pusat kuliner yang cocok menjadi tempat nongkrong Anda bersama sahabat. Berada di area Taman Raharja, atau persisnya sebelah utara Bunderan bola dunia Munjul, Anda bisa memanjakan lidah dengan berbagai macam jajanan, dengan harga terjangkau.

Jajanan yang dijajakan di sini memang hampir bisa ditemukan di semua tempat, baik makanan berat maupun ringan. Namun, kelebihan dari tempat ini adalah berada di pusat keramaianan. Taman Raharja sendiri merupakan ruang publik yang cukup nyaman untuk nongkrong  bersama sahabat.

Untuk swafoto, di Taman Raharja ini terdapat beberapa titik yang cukup instagramable seperti pesawat tempur, taman sejarah, dan tentunya bunderan bola, yang kerap disamakan dengan Universal Singapura.

3. Sky walk GGM

Inin Nastain (IDN Times) Pusat jajanan Sky walk

GGM (Gelanggang Generasi Muda) menjadi salah satu ruang publik yang kerap dijadikan tempat nongkrong warga Majalengka, khususnya kalangan muda. Sebagai tempat nongkrong, di area ini juga ada tempat buat nongkrong yang asik.

Sky walk, yang terletak persis sebelah barat lapang, bisa menjadi solusi Anda ketika lapar saat nongkrong di GGM. Tidak hanya sebagai tempat untuk ‘pertolongan’ ketika lapar saja.

Seperti namanya, sky walk, Anda bisa berburu jajanan, sambil menikmati suasana sekitar. Pasalnya, pusat kuliner ini, dibuat seperti halnya jembatan, yang posisinya berada di bagian atas. Sky walk, diartikan juga dengan jembatan pejalan kaki.

Untuk harga, Anda tidak perlu khawatir. Di sini, harga-harga yang dibanderol relatif terjangkau, tidak beda jauh dengan di tempat lain. Untuk pendukung lain, seperti toilet, tersedia tidak jauh dari Sky Walk.

Berita Terkini Lainnya