TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Anti Langgar Prokes, 5 Ide Kegiatan Perayaan Malam Tahun Baru

Malam tahun baru bersama keluarga

Pexels.com/Asya Cusima

Pemerintah pusat dan daerah sudah ketuk palu, melarang adanya perayaan malam pergantian Tahun Baru. Ini sebagai upaya agar tidak terjadi kerumunan yang bisa menyebabkan adanya klaster baru penyebaran COVID-19 di Indonesia.

Semua pihak memiliki peran, dari pemerintah, pengusaha, hingga masyarakatnya sendiri harus saling mendukung dan patuh akan imbauan tersebut.

Bukan berarti tanpa perayaan, malam tahun baru hanya bisa menggalau. Masih ada kegiatan positif lainnya yang bisa membuat suasana hati bahagia bersama orang tersayang di rumah.

Ini 5 ide kegiatan sederhana ini bisa dilakukan di rumah bersama keluarga lho. Yuk intip apa saja kegiatannya.

1. Makan-makan di rumah

Biasanya malam tahun baru juga identik dengan acara makan-makan. Mulai dari bikin nasi liwet, barbeque-an, bikin jagung bakar dan lainnya.

Nah, uang kembang api bisa dialihkan untuk belanja kebutuhan makan-makan di malam tahun baru bersama keluarga inti di rumah. Pastinya seru dong!

2. Piknik atau berkemah di halaman rumah

Ilustrasi Api Unggun (IDN Times/Mardya Shakti)

Karena tidak bisa ke luar kota, jadi alternatif adalah pikinik di halaman rumah. Dekor dan konsepkan rumah menjadi tempat piknik, sediakan tenda untuk bermalam, perapian, hingga makanan ala kelompok yang sedang berkemah di gunung.

3. Maraton nonton drama Korea

asianwiki.com

Di 2020, drama Korea begitu banyak dan seru-seru ceritanya. Wah, sayang banget kalau terlewatkan. Jadi sebelum 2021, enggak ada salahnya untuk maraton nonton Drakor kesukaan anda.

Tentunya siapkan tissue jika filmnya sedih, siapkan hati jika idolamu bakal bikin baper sepanjang malam, tentunya camilan dan minuman juga harus ada biar nggak kelaparan.

4. Bermuhasabah

Ilustrasi berdoa (IDN Times/Sukma Shakti)

Pada penghujung tahun 2020, akan lebih baik ada waktu untuk bermuhasabah dan merencanakan resolusi untuk 2021.

Panjatkan doa terbaik, introspeksi, merenungkan semua yang telah terjadi dan diperbuat selama 2020. Kegiatan ini bisa dilakukan secara bersama maupun sendiri di pojokan kamar. Semua berharap 2021 bisa lebih baik dari hari ini.

Berita Terkini Lainnya