Rayakan HUT ke-211, Grab Siapkan Banyak Program Buat Kota Bandung

Grab jalin kolaborasi dengan Pemkot Bandung

Bandung, IDN Times - Memperingati hari jadi ke-211 Kota Bandung, Grab melanjutkan program “Bandung Raoseun Ala Grab” atau BRAGA yang mengangkat tema “Satu Kota Seribu Cerita”.

Dalam program tahunan ini, Grab bersama Dinas Koperasi dan UKM Kota Bandung mengadakan webinar bertajuk “Satu Kota Seribu Peluang Usaha” pada 25 September 2021 lalu, yang diperuntukkan bagi pelaku usaha di bawah naungan Dinas Koperasi dan UKM Kota Bandung, serta Sahabat Usaha Bank BJB.

Selain itu, Grab juga berkolaborasi dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung dalam mewujudkan “Bandung Goes Safer & Smarter” lewat program “Beberes Taman Kota Bandung”.  

Wali Kota Bandung Oded M. Danial, mengatakan jika kolaborasi dengan Grab merupakan salah satu upaya pemerintah dalam membangun perekonomian masyarakat Kota Bandung.

“Semoga program BRAGA dapat selalu konsisten dilaksanakan agar dapat membantu dan menyejahterakan perekonomian lokal dalam percepatan pemulihan ekonomi dalam masa pandemi COVID-19. Semoga seluruh rangkaian kegiatan ini bermanfaat dan membuat suasana HUT Kota Bandung tetap terasa semarak,” tutur Oded, dalam rilis yang diterima IDN Times Jabar, Rabu (29/9/2021).

1. Menyemangati pelaku UMKM Kota Bandung di tengah pandemi COVID-19

Rayakan HUT ke-211, Grab Siapkan Banyak Program Buat Kota BandungInstagram/@mangoded_md

Setali tiga uang, Yose Tireza Arizal, Region Head of West Java & Central Java Grab Indonesia menjelaskan jika langkah tersebut dilakukan mengingat Bandung yang memiliki banyak pelaku UMKM.

“Melihat semangat para pelaku UMKM lokal dalam meningkatkan daya saingnya di tengah kondisi saat ini, kami memberikan kesempatan untuk dapat mengembangkan usahanya dengan memanfaatkan teknologi digital,” tutur Yose, dalam rilis yang sama.

Yose mengatakan jika program ini tak akan dapat dijalankan tanpa kolaborasi yang baik dengan Pemkot Bandung dan sambutan yang hangat dari masyarakatnya. “Mari kita bersama-sama menjadikan Kota Bandung lebih baik. Dirgahayu Kota Bandung!”

2. Apa saja rangkaian program BRAGA: Satu Kota Seribu Cerita?

Rayakan HUT ke-211, Grab Siapkan Banyak Program Buat Kota BandungIlustrasi UMKM. (ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko)

Program BRAGA diawal oleh pelatihan virtual untuk UMKM. Dalam rangkaian kegiatan pertama ini, Grab bekerja sama dengan Dinas Koperasi dan UKM Kota Bandung, dan Bank BJB, untuk menyelenggarakan webinar dengan tema “Satu Kota Seribu Peluang Usaha”.

Tema itu diangkat agar para pelaku UMKM dapat memanfaatkan teknologi digital secara maksimal demi meningkatkan lini usahanya di tengah pandemi. 

Seminar yang digelar secara virtual ini menghadirkan pembicara andal di bidangnya seperti Eka Sopian (pemilik Ayam Sijagur), Zaim Qashmal (Head of Commercial dari Visval) dan Ruli Umbara (Officer Sentra UMKM/PESAT Bank BJB).

Setelah itu, masih sebagai buah kolaborasi dengan Bank BJB, Grab ingin memberi kesempatan UMKM lokal mengembangkan bisnisnya. Salah satunya ialah dengan memberikan akses kemudahan berupa pinjaman modal usaha bagi pelaku UMKM untuk mengembangkan unit usahanya.

Melalui Klub Juragan GrabExpress, mereka memberikan kemudahan dengan mengadakan tambahan promo ongkos kirim, pelatihan berupa kelas untuk dapat berjualan melalui platform Grab, serta berbagai bantuan promosi dan keuntungan lainnya.

3. Ada Beberes Taman Kota yang libatkan para driver

Rayakan HUT ke-211, Grab Siapkan Banyak Program Buat Kota BandungGrab Indonesia berbagi dengan driver dan tenaga medis di Medan (Dok. IDN Times)

Tak hanya itu, Grab juga berkolaborasi dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung untuk menyelenggarakan kegiatan dalam menjaga keindahan taman kota di Bandung melalui program Beberes Taman Kota Bandung. Kegiatan ini diikuti oleh para mitra pengemudi Grab.

Di kesempatan yang sama, para mitra merchant GrabFood, Ayam Geprek Pangeran & Ayam Bakar Merot juga memberikan dukungan berupa konsumsi untuk menyukseskan program ini.

Masih dalam misi yang sama, yakni memopulerkan produk UMKM, Grab juga mempromosikan ratusan mitra merchant GrabFood melalui program “Satu Kota Seribu Selera” dalam memperkenalkan kuliner khas Bandung.

Program ini juga memberikan potongan harga mulai 50 hingga 70 persen untuk masyarakat Bandung yang ingin menikmati kuliner khas Bandung melalui aplikasi GrabFood.

Baca Juga: Kisah Silvia, Putri Almarhumah Sopir Grab yang Ingin Jadi Dokter Gigi

Baca Juga: XL Axiata Jalin Kemitraan Strategis dengan Grab dan Tokopedia

Baca Juga: Semangat Berbagi, Grab Mudahkan Donasi Lewat Fasilitasnya

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya