34 Kandidat Siap Bersaing Jadi Rektor Baru ITB

Lima calon rektor ITB dari kalangan perempuan

Bandung, IDN Times - Pemilihan rektor baru Institut Teknologi Bandung (ITB) memasuki babak baru. Setelah melalui serangkain pendaftaran, terpilihlah 34 kandidat yang akan diverifikasi panitia pemilihan rektor ITB periode 2020-2025 untuk maju ke tahap selanjutnya.

Ketua Majelis Wali Amanat (MWA) ITB, Yani Panigoro menuturkan, dari seluruh pendaftar yang masuk, terdapat calon rektor ITB yang berasal dari dalam maupun luar civitas academica ITB. Menariknya, dari 34 pendaftar, terdapat lima orang di antaranya adalah perempuan.

"Saya apresiasi siapapun yang mendaftar karena yang bersangkutan pasti mempunyai keinginan kuat untuk memajukan ITB dan membuat ITB lebih baik lagi," ujar Yani Panigoro melalui siaran pers, Rabu (4/9).

Setelah dokumen pendaftar diterima, panitia pelaksana selanjutnya akan memeriksa dan memverifikasi kelengkapan persyaratan para pendaftar sebagaimana yang telah diumumkan secara terbuka melalui laman rektorkita.itb.ac.id. Adapun bagi pendaftar yang dinilai belum melengkapi persyaratan administrasi, akan diberi waktu 5 hari untuk melengkapi berkas.

"Panitia pelaksana hanya menjalankan dari sisi teknis operasional agar proses pemilihan bisa berlangsung sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan, dengan jujur, adil, bersih, transparan, namun tetap rahasia," ujar Wakil Ketua Panitia Pelaksana Pemilihan Rektor ITB Dr. Yannes Martinus Pasaribu M.Sn.

Martinus berharap, Pemilihan Rektor ITB Periode 2020-2025 ini dapat mencari best of the best untuk ITB yang lebih baik di masa depan, juga harapan lainnya, proses pemilihan dapat berlangsung dengan lancar. 

Sebagai tindak lanjut, secara resmi panitia pelaksana akan menyampaikan informasi berupa jadwal maupun berbagai hal yang diperlukan kepada pendaftar calon rektor ITB. "Paling lambat tanggal 29 November 2019, sudah terpilih Rektor ITB periode 2020-2025, dan sudah dilantik paling lambat 3 bulan setelah terpilih," ujarnya.

Baca Juga: MWA Unpad Belum Ajukan Perdamaian Soal Kasus Pemilihan Rektor 

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya