Waspadai Corona, 4 Objek Wisata Besar di Lembang Ditutup 

Penutupan berlangsung selama 14 hari

Bandung Barat, IDN Times - Empat objek wisata besar di Lembang milik PT Perisai Group resmi ditutup. Empat wisata itu yakni, Floating Market, Farmhouse, The Great Asia Africa dan D'ranch.

CEO PT Perisai Group, Perry Tristianto mengatakan, pihaknya berinisiatif menutup sementara empat usaha wisata miliknya demi memutus rantai penyebaran virus Corona (COVID-19).

"Hari ini kita menutup usaha kita di Lembang yang wisata. D'ranch, Farmhouse, Floating Market, The Great Asia Afrika. Hari ini sudah mulai tutup karena kita menghindari juga efek dari virus Corona ini," ungkap Perry saat ditemui, Kamis (19/3).

1. Penutupan berlangsung selama 14 hari

Waspadai Corona, 4 Objek Wisata Besar di Lembang Ditutup IDN Times/Bagus F

Perry menyebutkan, penutupan empat lokasi wisata itu akan berlangsung selama 14 hari sesuai dengan Surat Edaran dari Pemerintah Daerah.

"Kita coba dengan 14 hari dulu. Tapi kalau terlalu lama virus corona ini jadi masalah juga. Kalau 14 hari gak ada masalah," ujarnya.

2. Kerugian akibat wabah virus tidak diprediksi

Waspadai Corona, 4 Objek Wisata Besar di Lembang Ditutup Sejumlah papan infografis terkait informasi pencegahan penyebaran virus corona dipasang disejumlah titik area wisata The Great Asia Africa, Kamis (12/3). (IDN Times/Bagus F)

Selama objek wisata itu dibuka, belum pernah sekalipun dirinya menutup. Menurutnya, persoalan tutup atau tidak tutup hari ini bukan karena adanya Surat Edaran dari Pemerintah.

"Ini di luar prediksi. Selama saya usaha belum pernah tutup. Ini tutup karena betul betul situasi yang mengkhawatirkan," ucapnya.

3. Kerugian sudah diperhitungkan

Waspadai Corona, 4 Objek Wisata Besar di Lembang Ditutup Pengunjung The Great Asia Africa gunakan masker demi antisipasi penyebaran corona, Kamis (12/3). (IDN Times/Bagus F)

Disinggung kerugian yang ditanggung, Perry sudah memperhitungkan hal itu. Menurutnya, hilangnya pendapatan selama 14 hari ditutup bukan persoalan utama.

"Pendapatan pasti nol tapi kita bukan berfikir ke sana. Untuk mengcovernya mungkin masih ada dari penghasilan bulan lalu seeikit. Gak ada masalah menurut saya soal itu mah," tuturnya.

4. Satu hari 1500 pengunjung per lokasi wisata

Waspadai Corona, 4 Objek Wisata Besar di Lembang Ditutup Petugas melakuakan pengecekan suhu tubuh pengunjung The Great Asia Africa sebelum masuk area wisata, Kamis (12/3). (IDN Times/Bagus F)

Dari catatannya, jumlah pengunjung masing-masing dari empat wisata itu sampai 1.500 pengunjung per hari. Sejumlah pengunjung yang sudah booking tiket pun terpaksa harus batal wisata. Resiko itu kata Perry juga sudah diperhitungkan.

"Satu tempat bisa sampai 1500 pengunjung. Sementara kunjungan kalau weekend mungkin dua kali lebih besar," pungkasnya.

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya