Perpanjangan PPKM, Ridwan Kamil Usul Makan di Restoran-Kafe 30 Menit

Usulan ini masih belum direspons pemerintah pusat

Bandung, IDN Times - Sebanyak 27 kota dan kabupaten di Jawa Barat (Jabar) tengah melaksanakan Pembatasan Kegaitan Masyarakat (PPKM) level 3-4 atau berlevel hingga 16 Agustus 2021. Aturan pelaksanaan ini diputuskan langsung oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Meski demikian, Gubernur Jabar, Ridwan Kamil alias Emil mengatakan, selama masa perpanjangan PPKM berlevel, Pemprov Jabar telah meminta sejumlah kelonggaran di sektor ekonomi, seperti kafe dan restoran.

"Kafe atau restoran yang tertutup harus tetap take away. Terkecuali kalau dia punya halaman outdoor itu bisa dengan maksimal dengan kapasitas pengunjung 25 persen dan sekali makan 30 menit," ujar Emil, berdasarkan keterangan resmi, Rabu (11/8/2021).

1. Kafe dan restoran masih belum boleh beroperasi 100 persen

Perpanjangan PPKM, Ridwan Kamil Usul Makan di Restoran-Kafe 30 Menit ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi

Keputusan ini masih belum final dan belum disetujui oleh pemerintah pusat. Emil mengungkapkan, dalam perpanjangan PPKM berlevel ini tentunya akan banyak membuat sektor ekonomi bangkit secara perlahan.

"Kafe dan restoran belum 100 persen diizinkan beroperasi secara maksimal. Kalau semua dibuka termasuk yang indoor, yang ketika buka pintu langsung ke ruang ber-AC, itu belum memungkinkan untuk melayani makan di tempat," kata dia.

2. Akibat PPKM berlevel BOR di Jabar menurun

Perpanjangan PPKM, Ridwan Kamil Usul Makan di Restoran-Kafe 30 MenitANTARA FOTO/Abriawan Abhe

Sebelumnya, Emil mengatakan bahwa hasil evaluasi PPKM sangat berdampak positif pada penanganan COVID-19 di Jabar. Seperti keterisian tempat tidur (BOR) pasien COVID-19 rumah sakit yang mulai menurun dibandingkan saat terjadinya lonjakan kasus di Mei-Juni 2021.

"BOR di rumah sakit kita sudah turun ke 40 persen, mudah-mudahan besok lusa turun lagi. Tingkat kesembuhan juga naik di 85,41 persen, kasus aktif turun dari sekian puluh ke 12,94 persen," ujar Emil saat konfrensi video, Selasa (10/8/2021).

3. Banyak pekerjaan yang belum diselesaikan dari PPKM berlevel sebelumnya

Perpanjangan PPKM, Ridwan Kamil Usul Makan di Restoran-Kafe 30 MenitANTARA/Chairul Rohman

Pemprov Jabar akan memperbaiki sejumlah persoalan yang belum terselesaikan dari PPKM berlevel sebelumnya, Ia mengatakan, salah satunya yaitu persoalan data kesembuhan di daerah yang belum optimal.

"Masih ada kasus aktif COVID-19 yang sudah 21 hari tapi belum diperbaharui. Jumlahnya bisa sampai 30 ribu kasus yang sudah sembuh tapi belum terlaporkan. Ini membuat jumlah kasus aktif lebih realistis," katanya.

Emil menambahkan, tingkat kematian selama PPKM level 3-4 ditemukan masih fuktuatif. Namun, dikatanya, Jabar merupakan provinsi yang masih termasuk rendah di bandung daerah lainnya di pulau Jawa-Bali.

"Tingkat kematina tertinggi ada di Kabupaten Indramayu, Garut, Karawang yang terus kita lakukan yaitu asistensi," kata dia.

Baca Juga: Mal Bandung Bisa Buka, Kafe Makan di Tempat Hanya 25 Persen Pengunjung

Baca Juga: 23 Mal Bandung Siap Terapkan Aturan Syarat Vaksin untuk Pengunjung

Baca Juga: Mal di Bandung Mulai Buka, Tapi Pengunjung Belum Bisa Nonton Bioskop  

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya