[BREAKING]  Penembakan di Masjid Selandia Baru, Ini 5 Faktanya

KBRI masih memastikan nasib WNI di lokasi kejadian

Jakarta, IDN Times - Aksi penembakan di dalam masjid terjadi di Selandia Baru, Jumat(15/3). Penembakan ini terjadi di Masjid Al Noor, di pusat kota Christchurch di mana masyarakat hendak melaksanakan salat Jumat. 

Selain itu, berdasarkan informasi lainnya, penembakan juga terjadi di sebuah masjid di pinggiran kota Lindwood.

Berdasarkan fakta-fakta terbaru yang bisa di himpun, berikut beberapa fakta yang ditemukan.

1. Ada dua masjid di Selandia Baru, tepatnya di Christchurch dan Lindwood, yang menjadi sasaran penembakan.

2. Pelaku berjalan ke dalam area masjid dan memberondong tembakan ke arah jemaah yang sedang menunaikan salat Jumat.

3. Belum ada keterangan resmi terkait jumlah korban tewas, tapi diperkirakan angkanya cukup banyak.

4. Penyerangan ini sendiri, menurut komisioner kepolisian setempat, Mike Bush, juga disiarkan secara live streaming oleh pelaku.

5. Satu tersangka sudah berhasil diamankan oleh polisi setempat.

Baca Juga: [BREAKING] Terdengar 20 Suara Tembakan di Masjid Selandia Baru 

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya