Liburan di Bandung, 8 Tempat Wisata Ini Wajib Dikunjungi

Banyak pilihan tempat wisata di wilayah Kota Bandun

Bandung menjadi salah satu kota yang mempunyai banyak tempat wisata favorit yang membuat orang selalu ingin datang kembali. Faktanya hampir di setiap momen liburan Bandung tidak pernah sepi wisatawan. Beragam wisata tersebut mulai dari wisata fesyen, wisata sejarah, wisata kuliner, hingga wisata alam. 

Banyak pilihan tempat wisata di Bandung yang cocok dikunjungi bersama keluarga maupun pasangan. Berikut rekomendasi delapan tempat wisata Bandung lengkap dengan harga tiket masuk dan informasi lainnya. Yuk  intip ulasan selengkapnya!  

1. Sarae Hills 

Sarae Hills Bandung bisa menjadi pilihan terbaik untuk menghabiskan waktu liburan di Bandung. Destinasi ini berlokasi di kawasan Punclut atau tepatnya di Pagerwangi, Lembang, Bandung.

yang menarik kamu akan menemukan berbagai icon dunia yang indah dan keren buat dijadikan spot foto. Beberapa icon yang ada di antaranya Menara Eiffel Perancis, Patung Liberti Amerika, Piramida dan Sphinx Mesir, dan Coloseum Italia.

Jam operasional weekday pukul 10.00 WIB – 20.00 WIB, weekend pukul 08.00 WIB – 21.00 WIB

Harga tiket masuk (HTM) Rp 50.000 ,- per orang, sedangkan untuk naik ke Golden Gate Bridge, pengunjung dikenakan biaya Rp15.000 per sekali naik.

Glamping Lake Side Rancabali  

Ingin merasakan suasana camping di tepi danau atau di tengah perkebunan teh dengan pemandangan hijau yang cantik? Glamping Lake Side Rancabali menawarkan sensasi tersebut.

Tempat wisata ini terletak di daerah pegunungan Ciwidey, selain memiliki pemandangan yang indah dan udara yang sangat sejuk. Berada di pinggiran Situ Patenggang dan Kebun Teh Rancabali membuat tempat glamping ini begitu romatis. Suasana akan semakin memesona menjelang sore hari. Selain staycation, kamu juga bisa melakukan banyak kegiatan seperti tea walk, fun off road, bahkan mengunjungi berbagai spot yang menarik untuk Instagram kamu!

Untuk jam operasional, mulai pukul 08.00-17.00 WIB, sedangkan untuk camping buka 24 jam.

Harga tiket masuk (HTM) Rp 25.000,- per orang, untuk paket all in Rp 50.000,- per orang.

3. Taman Langit Pangalengan  

Buat pecinta wisata alam, maka destinasi Taman Langit Pangalengan adalah objek rekreasi paling tepat. Lokasi Taman Langit ini tidak jauh dari Situ Cileunca, Kampung Singkur, dan Sunrise Point Cukul Pangalengan atau lebih tepatnya di Sukaluyu

Jembatan kayu berwarna merah yang membelah perkebunan teh hijau merupakan ikon yang terdapat di tempat wisata ini, sehingga menjadi spot foto favorit. 

Jam operasional camping 24 jam, sedangkan jam buka wisata atau rekreasi mulai pukul 05.00-17.00 WIB.

Harga tiket masuk dewasa Rp 10.000,- dan anak-anak Rp 5.000,-

4. The Great Asia Afrika

The Great Asia Afrika merupakan kawasan wisata yang mencoba memberikan pengalaman kultural dan kuliner khas dari berbagai negara tanpa perlu beranjak dari Indonesia. 

Kawasan wisata The Great Asia Africa memiliki fasilitas yang lengkap dan memadai. Selain fasilitas umum seperti lahan parkir, toilet, mushola dan restoran.

Buka setiap hari, mulai pukul 09.00-18.00 WIB. Harga tiket masuk Rp50.000 per orang (dapat voucher minuman).

5. Lembang Park & Zoo

Lembang Park & Zoo merupakan salah satu tempat wisata edukasi yang memadukan konsep taman bermain dengan kebun binatang unik. Dengan konsep yang ditawarkan, tentu tempat wisata ini cocok untuk liburan keluarga khususnya buat kamu yang membawa anak - anak. 

Jika di The Great Asia Africa Bandung membuat kamu bisa berkeliling dunia dalam satu hari, maka di Lembang Park & Zoo kamu bisa menikmati aktivitas dengan bersantai, berfoto, dan menyaksikan binatang - binatang di berbagai spot yang ada. 

Jam buka wisata atau rekreasi mulai pukul 08.00 - 18.00 WIB.

Harga tiket masuk untuk hari senin - jumat Rp 40.000,- dan untuk hari sabtu - minggu Rp 50.000,-

6. Nimo Highland 

Nimo Highland merupakan tempat wisata yang baru di Bandung. Destinasi ini berada di puncak perkebunan teh di daerah Pangalengan. Tentu saja udara di sana sangat sejuk dengan pemandangan hijau yang sangat memanjakan mata.

Salah satu yang menjadi ciri khas Nimo Highland adalah jembatan kaca yang panjang, sehingga ini menjadi spot foto favorit bagi pengunjung.

Lokasi Nimo Highland berada di Desa Banjarsari, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Jam buka tempat wisata ini mulai dari pukul 09.00-17.00 WIB

Harga tiket masuk Nimo Highland: dewasa Rp 35.000,- per orang, anak Rp 25.000,- per orang.

7. Taman Lembah Dewata  

Taman Lembah Dewata merupakan sebuah destinasi yang mengusung konsep alam bernuansa Bali. Tempat wisata Bandung yang terdapat Jalan raya Tangkuban Parahu ini memiliki banyak spot foto yang instagramable

Lokasinya berada di Jalan Raya Tangkuban Parahu KM 3,7 Desa Cibogo, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung.

Jam buka: weekday maupun weekend, mulai pukul 08.00-17.000 WIB

Harga tiket masuk weekday Rp 20.000,- dan saat weekend Rp 25.000,-

8. Dago Dreampark 

Dago Dreampark merupakan destinasi wisata keluarga di Bandung yang bisa kamu kunjungi juga. Kawasan wisata dengan perpaduan konsep Jawa, Bali, dan Sunda ini akan memberikan pengalaman baru dan seru bagi pengunjungnya. Terdapat berbagai spot foto unik yang dapat menarik antusias pengunjung.

Dago Dream Park buka jam 09.00 pagi dan tutup jam 17.00 sore di hari kerja, sedangkan di hari Sabtu dan Minggu, atau akhir pekan pukul 08.00 - 18.00.

Harga tiket masuk Rp 20.000 per orang. Harga tersebut tidak termasuk wahana. Untuk setiap wahana permainan, dikenakan biaya sekitar Rp 20.000 hingga Rp 35.000 per orang.

Jadi itulah 8 tempat wisata Bandung terbaru yang dapat menjadi referensi liburan anda dan keluarga pada akhir pekan.

Reynald Emmanuel Dwistia Photo Community Writer Reynald Emmanuel Dwistia

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya