5 Tempat Makan Mie Ayam Legendaris di Jakarta, Sudah Pernah Coba?

#IDNTimesFood Terkenal enak, makanya jarang sepi pengunjung

Mencari mi ayam di Jakarta tentunya bukan hal sulit. Banyak penjual mi ayam di Kota Metropolitan ini, dari yang murah meriah sampai yang mahal sekali pun.

Kalau pengin yang rasanya jelas enak, kamu bisa mengunjungi beberapa outlet mi ayam legendaris di Jakarta. Rasa nikmatnya sudah terjamin sejak puluhan tahun lalu. Berikut lima tempat makan mi ayam legendaris di Jakarta untuk memanjakan lidahmu.

1. Mi Ayam Gondangdia

5 Tempat Makan Mie Ayam Legendaris di Jakarta, Sudah Pernah Coba?Mi Ayam Gondangdia (instagram.com/ajakmakan)

Mi Ayam Gondangdia beroperasi sejak 1968. Mi ayam di tempat ini terkenal dengan kelezatannya sejak dahulu kala. Tentu saja menu rekomendasinya berupa mi ayam pangsit.

Rasa kaldunya gurih, mi dan pangsitnya super lembut. Kabarnya Presiden RI kelima Megawati Soekarnoputri pernah menikmati salah satu menu mi ayam di sini. 

Lokasi: Jalan R.P. Soeroso Nomor 36, Cikini, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat.

Jam operasional: setiap hari pukul 10.00-20.00 WIB.

Harga: Rp27 ribuan.

2. Mi Ayam Edy

5 Tempat Makan Mie Ayam Legendaris di Jakarta, Sudah Pernah Coba?Mi Ayam Edy (instagram.com/ayundajuley)

Mi Ayam Edy beroperasi sejak 1980. Mi ayam ini terkenal dengan rasa dan tampilan yang menggoda selera.

Mi Ayam Edy selalu ramai pengunjung saat makan siang, karena lokasinya cukup strategis. Kualitas rasanya tetap terjaga sampai sekarang. Salah satu menu rekomendasinya adalah mi ayam jamur komplet. 

Lokasi: Jalan Tebet Timur Dalam Raya Nomor 64, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan. 

Jam operasional: setiap hari pukul 10.00-21.00 WIB.

Harga: Rp26 ribuan.

3. Mi Ayam Pendi Kerinci

5 Tempat Makan Mie Ayam Legendaris di Jakarta, Sudah Pernah Coba?Mi Ayam Pendi Kerinci (instagram.com/ivan.savitra)

Mi Ayam Pendi Kerinci beroperasi sejak 1972. Meskipun hanya menggunakan gerobak, tempat ini selalu ramai pembeli. Rasanya sudah pasti enak, terutama rasa kuah kaldunya.

Mi ayam di sini terkenal dengan potongan ayamnya yang melimpah. Menu andalannya berupa mi ayam original tanpa topping tambahan. 

Lokasi: Jalan Kerinci Raya Nomor 7, Gunung, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Jam operasional: setiap hari pukul 17.00-22.00 WIB.

Harga: Rp18 ribuan.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Tempat Makan Tteokbokki Paling Enak di Jakarta, Kuy!

4. Mi Ayam Roxy

5 Tempat Makan Mie Ayam Legendaris di Jakarta, Sudah Pernah Coba?Mi Ayam Roxy (instagram.com/buncitinperut)

Mi Ayam Roxy terkenal sejak 1990. Sejak pertama jualan, outlet mi ayam ini gak pernah sepi pengunjung.

Ciri khasnya adalah tekstur mi yang lembut, kenyal, dan aromanya sedap. Mi Ayam Roxy terkenal dengan porsi mi dan potongan ayam yang melimpah. 

Lokasi: Jalan Biak Nomor 1, Cideng, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat.

Jam operasional: setiap hari pukul 16.00-21.00 WIB.

Harga: Rp16 ribuan.

5. Mi Ayam Bakso Yunus

5 Tempat Makan Mie Ayam Legendaris di Jakarta, Sudah Pernah Coba?Mi Ayam Bakso Yunus (instagram.com/bubueataway)

Beroperasi sejak 1984, menu Mi Ayam Bakso Yunus ini terkenal dengan rasa bakso buatan rumah dan ayam yang enak, serta daun bawang yang melimpah.

Rasanya sudah gak perlu dipertanyakan lagi. Kamu bisa memesan mi yamin bakso yang menggunakan sambal kacang sebagai menu andalannya. 

Lokasi: Jalan Tebet Barat Dalam VIII D Nomor 2, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan.

Jam operasional: setiap hari pukul 08.00-17.30 WIB.

Harga: Rp17 ribuan.

Itulah beberapa rekomendasi tempat makan mi ayam legendaris di Jakarta. Siap-siap antre demi menikmati kelezatannya ya! 

Baca Juga: 6 Tempat Jajan Mie Ayam Paling Enak di Surabaya, Bikin Puas Makan!

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya