Radovic: Bobotoh Jangan Kosongkan Stadion Pada Pertandingan Terakhir

Persib akan beli pemain baru

Bandung, IDN Times - Pelatih Persib Bandung, Miljan Radovic meminta para bobotoh tetap memenuhi stadion Si Jalak Harupat pada pertandingan terakhir Persib di Piala Presiden, yang akan melawan Perseru Serui, Selasa (12/3). Keinginan ini disampaikan karena ada isu bobotoh akan mengosongkan stadion dampak dari kekecewaan pada dua laga sebelumnya yang berakhir dengan kekalahan.

Dengan hasil dua pertandingan awal, Persib Bandung yang menjadi tuan rumah Grup A Piala Presiden dipastikan tidak akan lolos ke fase selanjutnya. "Tidak datang? Tidak support? Saya tidak mengerti itu," ujar Radovic, Minggu (10/3).

Dia mengatakan, sebagai pendukung seharusnya bobotoh bisa memberikan dukungan kepada pemain dan tim dalam kondisi apapun. Dia menganalogikan, seorang pelatih atau pemain mungkin bisa bertahan lama, tapi tim Persib akan selalu ada untuk didukung pada suporter.

"Saya meminta mereka datang untuk support pemain, support Persib. Tidak ada alasan mereka tidak dukung," kata dia.

1. Pemain muda butuh dukungan

Radovic: Bobotoh Jangan Kosongkan Stadion Pada Pertandingan TerakhirIDN Times/Galih persiana

Radovic menjelaskan, saat ini tim utama Persib dihuni sejumlah pemain muda, baik yang didatangkan musim ini maupun mereka yang promosi dari Maung Ngora. Para pemain tersebut jelas membutuhkan lebih dari sekedar dukungan satu dua pertandingan. Mereka membutuhkan dukungan dari pada suporter selama ada di tim ini.

"Situasinya sekarang mereka main dan perlu support dari semua di sini," ujar Radovic.

Menurutnya, permainan tim saat ini yang belum memberikan hasil maksimal seharusnya tidak dicemooh. Sebab, Piala Presiden adalah kompetisi pramusim yang sebenarnya bisa dijadikan pelajaran untuk mengarungi musim kompetisi Liga Indonesia.

"Saya tahu jalan ini tidak mudah. Saya tahu semua memang harus dilakukan dengan baik. Tapi itu di Eropa sana, Pra season sana. Nanti di kompetisi semua siap, kita akan lihat," papar Radovic.

2. Persib kehilangan lima pemain inti

Radovic: Bobotoh Jangan Kosongkan Stadion Pada Pertandingan TerakhirIDN Times/Galih Persiana

Untuk berhadapan dengan Perseru di laga akhir yang sebenarnya sudah tidak berpengaruh apapun pada kompetisi ini, Persib kemungkinan tidak akan memainkan lima pemain inti. Kelimanya adalah Bojan Malisic, Hariono, Febri, Lopicic, dan Esteban Vizcarra.

Harian mendapatkan akumulasi kartu kuning. Sedangkan Lopicic dan Vizcarra masih belum fit dan kemungkinan memang tidak bisa bermain. Sementara Febri Haryadi sedang sakit.

"Kita akan lihat nanti perkembangannya. Tapi saya pikir mereka tidak bisa main," kata dia.

Meski demikian, pria yang juga sempat bermain di Persib Bandung ini mengatakan, tim ini memiliki banyak pemain yang bisa dijadikan andalan. Semua pemain mempunyai kans dan kesempatan bermain yang sama untuk kemudian dinilai tim kepelatihan.

3. Masih incar pemain baru

Radovic: Bobotoh Jangan Kosongkan Stadion Pada Pertandingan Terakhirinstagram

Dengan komposisi sekarang, Radovic menyebut tim ini belum sepenuhnya lengkap. Masih ada beberapa posisi yang harus ditutupi oleh pemarin baru.

Dia menyebut saat ini masih menunggu kepastian pemain tersebut, dan belum melakukan proses apapun terkait kepindahan ke Persib Bandung. "Persib memang harus (mendatangkan) beberapa pemain lagi. Dan saya pikir semua oke," pungkasnya.

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya