Persib Tukar Guling Asisten Pelatih, Masih Berasal dari Kroasia 

Bojan akan punya empat asisten pelatih

Bandung, IDN Times - Persib Bandung dipastikan tidak lagi menjalin kerja sama dengan asisten pelatih Goran Paulic. Meski Goran yang didatangkan untuk mendampingi pelatih Bojan Hondak memberikan dampak positif bagi Maung Bandung dengan torehan gelar juara Liga Indonesia.

Interim Director of Sports PT Persin Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan mengapresiasi dedikasi Paulic selama hampir satu musim. Kerja kerasnya membantu pelatih kepala untuk membangun kekuatan tim dinilai berkontribusi besar dalam mengantarkan Persib merengkuh juara musim lalu.

"Terima kasih atas dedikasi dan kerja kerasnya selama menjadi staf pelatih Persib. Kami mendoakan kesuksesan menyertai Coach Goran Paulic," ujar Adhit melalui siaran pers dikutip, Rabu (3/7/2024).

1. Didatangkan di pertengahan musim

Persib Tukar Guling Asisten Pelatih, Masih Berasal dari Kroasia IDN Times/Debbie Sutrisno

Sepertinya halnya Hodak, Paulic didatangkan Persib setelah kompetisi berjalan. Paulic diumumkan bergabung dengan Pangeran Biru pada 29 September 2024 atau dua hari menjelang pekan ke-14 Liga 1 2023/2024 melawan Persita Tangerang di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

Kendati datang pada pertengahan musim, sesuai harapan Hodak, Paulic yang merupakan mantan striker bisa mendongkrak kinerja lini serang Persib. Pasangan David da Silva-Ciro Alves menjadi duet paling menakutkan sepanjang kompetisi. Begitu juga kinerja Stefano Beltrame, Beckham Putra Nugraha, hingga Febri Hariyadi.

2. Datangkan sosok Igor Tolic

Persib Tukar Guling Asisten Pelatih, Masih Berasal dari Kroasia Persib.co.id

Pelatih Bojan Hodak merekomendasikan Igor Tolic sebagai asisten pelatih pengganti peran Goran Paulic yang sepakat mengakhiri ikatan kerja samanya dengan Persib. Manajemen pun menyambut kedatangan pelatih asal Kroasia ini dengan tangan terbuka dan harapan besar.

Adhit memastikan Tolic akan segera bergabung dan bekerja bersama staf pelatih Persib lain yang tengah mempersiapkan diri menghadapi Liga 1 2024/2025.

"Asisten pelatih baru ini tentu saja merupakan rekomendasi dan pilihan pelatih kepala. Selamat datang dan bergabung untuk berjuang bersama meraih prestasi terbaik di Liga 1 2024/2025," ujar Adhit.

3. Malang melintang menjadi pemain dan pelatih

Persib Tukar Guling Asisten Pelatih, Masih Berasal dari Kroasia IDN Times/Debbie Sutrisno

Sebagai catatan, Tolic merupakan mantan pemain MPPJ Selangor (2008) dan pensiun bersama HASK Zagreb pada 2013. Kemudian, sosok kelahiran Gradacac, Kroasia, 25 September 1977 ini merintis karier sebagai pelatih.

Beberapa tim yang pernah ditanganinya adalah Hajduk Split U-19 (2019), NK Osijek II (2019-2021), NK Kustosija (2021) dan terakhir klub asal Mesir, Wadi Degla (2022-2024).

Baca Juga: Selangkah Lagi Stadion GBLA akan Dikelola Persib

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya