Gama United, Sepak Bola Lokal dari Karawang untuk Indonesia

Terbentuk dari komunitas lokal di perumahan Karawang

Karawang, IDN Times - Sebuah langkah monumental dalam dunia olahraga Sepak bola lokal terjadi dengan resminya terbentuknya Galuh Mas United, atau yang dikenal dengan nama Gama United.

Lahir dari gagasan sekelompok teman penghobby sepak bola yang tinggal di area Perumahan Galuh Mas, komunitas ini telah menjadi simbol semangat dan kecintaan terhadap olahraga yang kerap menarik perhatian seluruh dunia.

"Hari ini kami menggelar acara launching GAMA UNITED, semoga menjadi awal baik bagi dunia sepak bola. Dengan harapan kedepannya dapat menjadi bagian dari sejarah sepak bola Indonesia," papar Pemimpin GAMA United, Moch. Yanuar Anugrah, Selasa (12/12/2023).

1. Tumbuh dari komunitas lokal untuk Indonesia

Gama United, Sepak Bola Lokal dari Karawang untuk IndonesiaIDN Times/Istimewa

Lebih jauh Yanuar menjelaskan, sejarah GAMA UNITED dimulai dari kumpulan individu yang memiliki hasrat bersama untuk menghidupkan semangat Sepakbola di Perumahan Galuh Mas.

"Dengan tekad kuat, kami pun membentuk sebuah komunitas yang tidak hanya menjadi wadah untuk menyalurkan minat sepakbola tetapi juga sebagai wujud solidaritas dan kebersamaan," ujarnya.

Dalam proses pembentukan kepengurusan, Moch. Yanuar Anugrah terpilih sebagai Ketua Umum untuk masa jabatan 2023 - 2028, membawa visi besar dan semangat kepemimpinan yang inspiratif.

2. Ciptakan dan tumbuhkan bakat cemerlang dari Karawang

Gama United, Sepak Bola Lokal dari Karawang untuk IndonesiaIDN Times/Istimewa

Seperti diketahui, GAMA UNITED memiliki visi jangka pendek yang kuat, yaitu mempererat tali silaturahmi antar warga Perumahan Galuh Mas melalui kegiatan olahraga. Sebagai bagian dari masyarakat yang heterogen, GAMA UNITED ingin menciptakan ikatan emosional yang erat di antara anggotanya dan sekaligus memberikan kontribusi positif bagi lingkungan sekitar.

"Membawa misi jangka panjang, GAMA UNITED berkomitmen untuk menciptakan lahan subur bagi tumbuh kembangnya bakat-bakat sepakbola berpotensi di Karawang," tutur Yanuar.

3. Berdiri 1 Desember 2023 di Karawang

Gama United, Sepak Bola Lokal dari Karawang untuk IndonesiaIDN Times/Istimewa

Sebagai informasi, Galuh Mas United secara resmi berdiri sejak 1 Desember 2023, dengan Moch. Yanuar Anugrah sebagai pemimpin yang penuh dedikasi dan komitmen. Kantor sekretariat GAMA UNITED berlokasi di Cluster Mediterania Blok 2 No. A8-6, menjadi pusat aktivitas administratif dan strategis untuk mengembangkan komunitas sepakbola ini.

Tempat latihan, yang dikenal sebagai ENSport Arena Karawang, telah menjadi tempat di mana semangat juang dan kerja keras dilatih, membentuk karakter dan skill teknis para pemain GAMA UNITED.

GAMA UNITED bukan hanya sekadar klub sepakbola; ini adalah perwujudan semangat kebersamaan, pembangunan karakter, dan kontribusi bagi perkembangan positif masyarakat. Komunitas ini bukan hanya melihat sepakbola sebagai olahraga, melainkan sebagai alat untuk membentuk kepribadian yang kuat dan melahirkan bakat-bakat cemerlang.

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya