Bandung, IDN Times - Kondisi cuaca yang tidak menentu mulai terjadi di sejumlah daerah di Jawa Barat. Di Sukabumi dan Bogor misalnya, hujan deras dan angin puting beliung terjadi di daerah tersebut yang menyebabkan kerugian bagi masyarakat terdampak.
Sementara itu, di Kota Cimahi sempat terjadi hujan es dalam waktu singkat, Rabu (23/9/2020). Kondisi ini berbanding terbalik dengan kota tetangga, yakni Bandung yang cuacanya justru panas.
Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kelas I Bandung Tony Agus Wijaya mengatakan, masyarakat memang harus waspada dengan kemungkinan perubahan cuaca yang tiba-tiba. Sebab, saat ini sedang masuk di masa pancaroba.
"Terjadi pada September hingga Oktober," ujar Tony ketika dihubungi, Kamis (24/9/2020).