Cirebon, IDN Times - Kepergian Raja Pura Mangkunegaran Surakarta, KGPAA Mangkunegoro IX, membuat sejumlah keluarga dan kerabat kehilangan. Raja kelahiran Surakarta (Solo), Jawa Tengah itu menghembuskan napas terakhirnya di Jakarta, sekitar pukul 02.50 WIB akibat serangan penyakit jantung.
Kabar duka itu membuat Keluarga Besar Kesultanan Kasepuhan Cirebon turut berduka. Wafatnya Raja kelahiran 18 Agustus 1951 itu membuat Kesultanan Kasepuhan merasa kehilangan sosok pelestari kebudayaan Nusantara.