Bandung, IDN Times - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil melantik pengurus Dewan Pendidikan Jawa Barat Periode 2019-2014 ei Gedung Sate, Kota Bandung, Rabu(17/7). Dalam sambutannya, Ridwan Kamil meminta Dewan Pendidikan meninjau ulang keberadaan seluruh sekolah menengah kejuruan (SMK) di Jawa Barat. Sebab, berdasarkan informasi yang dihimpun, masih banyak lulusan SMK yang belum langsung mendapat pekerjaan karena ilmu di lembaga pendidikannya kurang menunjang industri.
"Kita harus mengevaluasi keberadaan SMK. Karena secara statistik masih penyumbang pengangguran terbesar pada 2019," ujar Ridwan Kamil di kantornya, Rabu (17/7).