Majalengka, IDN Times - Pesta back to back Persib Juara digelar ribuan warga Kabupaten Majalengka, Jumat (9/5/2025) malam. Berbarengan dengan nonton bareng (nobar) di GGM, bobotoh Majalengka, sekaligus merayakan keberhasilan Persib meraih gelar juara untuk yang keempat kalinya itu.
Di tengah ribuan bobotoh, Bupati Majalengka Eman Suherman hadir dengan penuh saksama menyaksikan jalannya laga Persib saat menjamu Barito Putera.
"Ya, sebuah kebahagiaan. Saya dalam sejarah nonton bola, baru kali ini tidak tegang, karena Persib ini sudah juara," kata bupati usai menyaksikan laga yang berakhir imbang 1-1 itu