Bandung, IDN Times - Polrestabes Bandung menangkap 11 orang yang diduga melakukan pengeroyokan terhadap dua orang pengemudi di daerah Cicadas dan Arcamanik. Mereka merupakan anggota kelompok bermotor Brigez.
Kapolestabes Bandung Kombes Pol Budi Sartono mengatakan, kejadian penganiyaan ini terjadi pada Sabtu (4/11/2023). Aksi kekerasan yang dilakukan viral di media sosial karena tertangkap kamera pengawas yang berada di sebuah SPBU.
"Dari beberapa orang ini kita sudah tetapkan dua orang jadi tersangka, yaitu RA dan RR karena sudah fix melakukan (pemukulan) berdasarkan hasil saksi dan CCTV di SPBU," kata Budi dalam konferensi pers, Rabu (8/11/2023).