Bandung, IDN Times - Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat nomor urut tiga Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie (ASIH) terus melakukan kampanye di beberapa titik Jawa Barat.
Teranyar, Ahmad Syaikhu mendatangi Pasar Cikijing, di Jalan Cikijing-Darma, Kecamatan Cikijing, Kabupaten Majalengka, Sabtu (19/10/2024). Dalam kunjungan ini, Syaikhu berkomitmen untuk meningkatkan akses permodalan bagi para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).
"Kami akan berusaha untuk meningkatkan besaran kredit usaha mikro ini kepada para pelaku UMKM, termasuk para pedagang yang ada di pasar-pasar," ujar Syaikhu.