Bandung, IDN Times - Persib Bandung terus berupaya memperkuat eksistensi di seluruh daerah di Jawa Barat. Sebab, klub ini bukan hanya menjadi kebanggan warga Kota Bandung saja, tapi sudah mendarah daging di masyarakat Jawa Barat (Jabar).
Salah satu cara mendekatkan diri pada para penggemarnya yakni dengan membuka Persib Store di banyak wilayah, yang terbaru Persib Store dibuka di Kota Sukabumi. Head Persib Store Farma Wijayanti mengatakan, kehadiran gerai representatif Reseller Resmi di Kota Sukabumi ini menjadi babak baru pengembangan Persib Store agar semakin dekat dengan Bobotoh dan komunitas di seluruh Jawa Barat.
"Sebelumnya, kami sudah memiliki banyak reseller resmi, tapi reseller resmi yang memiliki gerai representatif baru di Kota Sukabumi ini. Kami berharap kehadiran reseller resmi ini memudahkan komunitas Bobotoh di Kota Sukabumi untuk mendapatkan merchandise resmi Persib," kata Fadma melalui siaran pers, Senin (20/1/2025).
Kehadiran reseller resmi representatif di Kota Sukabumi ini melengkapi lima gerai Persin Store yang sudah ada yaitu di Graha Persib, Trans Studio Mall, Yogya Kepatihan (Kota Bandung), Lembang (Kabupaten Bandung Barat) dan Griya Plaza (Sumedang).