Bandung, IDN Times - Setelah berhasil memetakan minat awal investasi dalam acara Bandung Investor Day, Pemerintah Kota Bandung melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), akan menggelar Bandung Investment Forum 2025. Rencananya Bandung Investor Forum akan digelar pada Senin, 17 November 2025, di Hotel Aryaduta Bandung.
Penyelenggaraan Bandung Investor Forum ini adalah untuk menciptakan sebuah platform strategis yang memfasilitasi dua jalur percepatan investasi secara simultan, yaitu memperdalam dan mengakselerasi komitmen investor pada proyek-proyek prioritas melalui dialog tingkat tinggi (high-level)
Termasuk juga untuk menjajaki model bisnis dan kemitraan baru untuk optimalisasi aset dan proyek-proyek potensial melalui sebuah dialog yang terbuka dan kolaboratif.
