Bandung, IDN Times - Pemerintah Provinsi Jawa Barat memastikan stok beras aman hingga akhir 2023. Stok di gudang Bulog Jawa Barat dipastikan masih bisa memenuhi kebutuhan beras untuk 27 kabupaten dan kota.
Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin mengatakan, berdasarkan hasil rapat koordinasi dengan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) persediaan beras masih dalam kondisi aman.
"Barusan kami melaksanakan rapat terkait inflasi dan kenaikan harga beras. Pertama, cadangan beras aman untuk Provinsi Jawa Barat," kata Bey di Gedung Sate, Senin (18/9/2023).