Kota Sukabumi, IDN Times - Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sukabumi semakin mendekat. Tiga pasangan calon telah resmi menyerahkan visi, misi, serta program unggulan mereka ke KPU Kota Sukabumi.
Ketiga bakal pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sukabumi yaitu Ayep Zaki-Bobby Maulana, Achmad Fahmi-Dida Sembada dan Mohamad Muraz-Andri Setiawan Hamami. Tiga pasangan calon ini menghadirkan visi dan misi yang beragam dengan fokus pada pembangunan sosial, ekonomi, dan infrastruktur.
Dirangkum IDN Times, berikut tiga visi, misi dan program unggulan tiga bapaslon Pilkada Kota Sukabumi 2024.