Bandung, IDN Times - Bencana tanah longsor terjadi di Kampung Babakan RT05/RW11 Pasirkuning, Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Jumat (23/1/2026) pukul 18.00 WIB. Berdasarkan data sementara ada puluhan rumah yang terdampak.
Pranata Humas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Barat, Hadi Rahmat mengatakan, peristiwa ini terjadi saat kondisi hujan dengan intensitas tinggi turun di wilayah tersebut. Beberapa waktu setelahnya, barulah terjadi longsor.
"Bencana tanah longsor terjadi akibat hujan deras yang disertai angin kencang," ujar Hadi Rahmat saat dikonfirmasi, Sabtu (24/1/2026).
