Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IMG-20260128-WA0068.jpg
Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Suharyanto (IDN Times/Azzis Zulkhairil)

Intinya sih...

  • Kepala BNPB memastikan penanganan tanggap darurat longsor di Cisarua hanya berlaku selama 14 hari.

  • Total korban hilang akibat longsor mencapai 80 orang, dengan sebagian sudah ditemukan dalam kondisi meninggal.

  • Status tanggap darurat tidak diperpanjang, namun pencarian korban hilang tetap bisa dilakukan menyesuaikan keinginan keluarga.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Bandung, IDN Times - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Suharyanto memastikan penanganan tanggap darurat bencana longsor di Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat hanya berlaku untuk 14 hari. Sementara nantinya pemerintah akan memfokuskan kepada rehabilitasi bagi para korban.

Diketahui, peristiwa longsor ini terjadi pada Sabtu (24/1/2025). Artinya penanganan bencana saat ini sudah memasuki hari kelima. Adapun total korban hilang ada sebanyak 80 orang dan saat ini sudah ada yang ditemukan dalam kondisi meninggal dan sisanya masih dalam pencarian.

Berdasarkan data pemerintah daerah Kabupaten Bandung Barat, area terdampak longsor ada di Kampung Pasirkuning, RT5 RW11, Kampung Pasirkuda RT1 RW10, Kampung Cibudah RT6 RW7, Desa Pasirlangu.

"Kami harapkan status tanggap darurat selama dua pekan ini tidak diperpanjang sehingga kita bisa beralih ke tahap transisi atau rehabilitasi rekonstruksi," ujar Suhartoyo saat memberikan keterangan di lokasi, Rabu (28/1/2025).

Meski status darurat diberhentikan selama 14 hari, Suhartoyo mengatakan, nantinya pencarian korban hilang tetap bisa dilakukan menyesuaikan keinginan dari pihak keluarga.

"Pemerintah Kabupaten Bandung Barat tidak usah diperpanjang dan dalam masa-masa pencarian, ada yang tetap mencari, tapi yang lainnya, pemerintah daerah sudah mulai mendata (korban relokasi)," ujarnya.

Editorial Team