Bandung, IDN Times - Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) Jawa Barat, beserta Pemerintah Provinsi Jawa Barat terus mengupayakan agar Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Kabupaten Majalengka, menjadi penerbangan umrah dan haji.
Dalam waktu dekat, untuk penerbangan umrah tengah dimantapkan. Hal ini disampaikan langsung Plt Kepala Kanwil Kemenhaj Jabar Boy Hari Novian. Dia menjelaskan telah duduk bersama dengan Pemerintah Provinsi Jabar termasuk mengundang maskapai penerbangan sama travel umroh juga.
Adapun pertemuan dilakukan di Gedung Pakuan pada Jumat pekan kemarin sekaligus bertemu dengan Menteri Perhubungan.
"Kemarin itu udah ada kesepakatan pendahuluan antara Pemprov, travel umroh, dan maskapai, terutama Lion Air dan Garuda Indonesia buat buka penerbangan reguler umroh di kertajati," ujar Boy, Senin (13/11/2025).