Majalengka, IDN Times- Menjelang Bandar Udara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati Majalengka beroperasi penuh, beredar giveaway tiket gratis Kertajati-Bali di media sosial (medsos) Instagram (Ig). Giveaway tersebut dibagikan oleh akun Kecamatan Kertajati di Instagram.
Dalam unggahannya, akun tersebut akan membagikan tiket gratis dari Kertajati-Bali pulang pergi (PP). Bagi warganet yang beruntung, akan melakukan penerbangan ke Pulau Dewata dengan menggunakan maskapai Airasia secara cuma-cuma.
"Sampurasun Sobat Kertajati Sakti. Kabar gembira untuk kita semua!!! Siapa yang masih bermimpi liburan ke Bali? Yuk kita wujudkan mimpinya. Hah wujudkan? Iya. Caranya mudah dan simple banget . Kalian cukup upload foto bisa liburan ke Bali lhoo," tulis akun tersebut untuk keterangan foto unggahan giveaway tiket gratis Kertajati.
