Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
TKP penemuan sepotong kaki yang terkubur di Sukabumi (IDN Times/Fatimah)

Kota Sukabumi, IDN Times - Warga dihebohkan dengan penemuan sepotong kaki manusia yang terkubur di halaman rumah kosong di Kota Sukabumi, Jawa Barat. Kasubsi Pengelola Informasi dan Dokumentasi Multimedia (PDIM) Humas Polres Sukabumi Kota Ipda Ade Ruli membenarkan adanya penemuan sepotong kaki tersebut.

"Telah ditemukan diduga potong kaki sebelah kiri dari betis ke bawah kaki dikuburkan di depan rumah warga yang tidak dihuni," kata Ade, Senin (21/10/2024).

1. Warga melihat beberapa orang sedang menggali kuburan

Halaman yang dipakai untuk mengubur sepotong kaki di Sukabumi (IDN Times/Fatimah)

Potongan kaki itu dikuburkan di salah satu rumah di Perum Gading Kencana, Kelurahan Karangtengah, Kecamatan Gunungpuyuh, Kota Sukabumi. Warga mengaku sempat melihat beberapa orang yang sedang menggali kuburan.

"Awalnya warga lihat ada enam orang, suami istri di luar lihat situasi, empat orang menggali (kuburan). Ditanya 'sedang nguburin apa, sudah izin ke RT belum' tiga kali ditanya tapi gak jawab akhirnya warga lapor ke saya," kata Ketua RT 001, Weldi Permana.

2. Kuburan dibongkar warga dan aparat

Suasana rumah kosong yang dipakai untuk menguburkan sepotong kaki (IDN Times/Fatimah)

Atas kecurigaan tersebut, warga bersama Polsek Gunungpuyuh pun akhirnya membongkar makam tersebut. Ketika dibongkar, warga menemukan sesuatu yang terbungkus dengan kain kafan berlumuran darah.

"Pas dibongkar memang benar ada kain kafan di dalam yang dikubur itu. Kami belum berani buka kain kafannya, menunggu dari Inafis Polres Sukabumi Kota," ujarnya.

3. Dugaan potongan kaki hasil operasi amputasi

ilustrasi garis polisi (pexels.com/kat wilcox)

Setibanya Inafis di TKP, ditemukan sepotong kaki dengan kondisi telah membusuk dan sebagian jari terputus. Polisi menduga, kaki itu merupakan hasil operasi amputasi seorang warga yang memiliki riwayat penyakit diabetes.

"Warga sekitar bersama petugas menggali kuburan tersebut dan setelah digali serta dibuka oleh Unit Identifikasi Polres Sukabumi Kota, ternyata ditemukan potongan kaki manusia sebelah kiri diduga sisa operasi amputasi karena jari-jari sudah tidak ada dan terlihat membusuk," kata Ade. 

4. Sosok pemilik kaki yang dikubur di rumah kosong

ilustrasi garis polisi. (IDN Times/Arief Rahmat)

Masih kata Weldi, sosok pemilik kaki itu diketahui setelah polisi melakukan identifikasi. Baru-baru ini, ia pun mengetahui jika kaki itu milik seorang warga laki-laki berinisial A yang kini sedang dirawat di RSUD Syamsudin SH.

"Dulu sempat tinggal di sini cuman setelah sepuluh tahun lebih dia (pria inisial A) sudah pindah. Dari situ kan saya gak tahu pindahnya ke mana. Sekarang yang bersangkutan lagi dirawat di RSUD Syamsudin," kata Weldi.

Pihak keluarga A sempat berniat untuk menguburkan kembali kaki tersebut di lokasi semula. Namun hal itu ditolak oleh warga. Warga meminta agar sepotong kaki tersebut dipindahkan ke TPU Gading Kencana Asri.

"Justru mengundang banyak warga kerumunan awalnya kan disangkanya bayi. Dengan kejadian itu saya imbau ke warga supaya lebih respect lagi kalau misalkan ada kejadian seperti itu, orang yang gak dikenal harus lapor ke RT. Ternyata setelah ditelusuri, keluarga korban yang punya rumah itu," ujarnya.

Editorial Team