Bandung, IDN Times - Bakal pasangan calon (Bapaslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandung, Farhan-Erwin menargetkan menang telak di Pilkada 2024 dengan meraih 45 persen suara dari total jumlah DPT.
Diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung telah mengetok DPT Pilkada 2024 sebesar 1,8 juta pemilih. Jumlah tersebut terdiri dari 93.2468 laki-laki dan 95.5413 perempuan.
"Secara statistik hitungan simpel kami minimal mendapatkan 35 persen dan menjamin kemenangan 45 persen," ujar Farhan saat bertemu awak media di salah satu hotel di Kota Bandung, Kamis (19/9/2024).