Cirebon, IDN Times - Kecelakaan antara bus bermuatan penumpang dengan sebuah truk colt diesel terjadi di Kilometer 184 Tol Cipali, Cirebon, Selasa (7/1). Seorang sopir bus dan kernet truk menjadi tewas dalam Kecelakaan maut itu.
Kanit Lakalantas Polres Kota Cirebon, AKP Suminto membenarkan, kecelakaan yang melibatkan antara bus dan truk colt ini merenggut korban jiwa. Kejadian itu terjadi sekira pukul 00.30 WIB, di jalur B arah Palimanan menuju Jakarta. Tepatnya di Desa Pejagan Asem Kecamatan Gempol Kabupaten Cirebon.