Bandung, IDN Times - Dewan Minyak Sawit Indonesia (DMSI) menyerukan pelaku pengelola minyak sawit bisa merevolusi sterilisasi bahan menggunakan metode dry process. Penggunaan metode ini sendiri memiliki banyak manfaat dan ramah lingkungan.
Plt Ketua DMSI, Sahat M. Sinaga mengatakan, pemanfaatan sawit di Indonesia masih banyak digunakan untuk minyak goreng. Sedangkan, dalam prosesnya, dikatakannya masih menggunakan sterilisasi wet process, yang mana bisa mengurangi nilai mikro nutrisi.
"Kita harus revolusi dari sterilisasi wet process ke dry process. Arahnya harus ke sana," ujar Sahat di Bandung, Kamis (1/2/2024).
