Bandung, IDN Times - Rencana Pemerintah Provinsi Jawa Barat menyerahkan saham Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Majalengka untuk ditukar dengan Bandara Husein Sastranegara, Bandung dinilai merupakan opsi terbaik. Meski begitu, rencana ini harus dikaji lebih dalam.
Hal ini disampaikan langsung Wakil Ketua Komisi III DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP), H. Muhamad Romli saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Rabu (14/1/2025).
Menurutnya, keinginan pemerintah provinsi melepas saham BIJB merupakan hal yang wajar dengan kondisi yang terus mengalami kerugian.
"Karena sudah bertahun-tahun, kerugian luar biasa BIJB ini jadi sangat wajar pemerintah daerah sebagai pemegang saham mayoritas, membuka opsi itu," ujar Romli.
"Kenapa? Karena kalau terus melakukan penyertaan modal bobol juga yang seharusnya itu digunakan untuk kepentingan rakyat," tuturnya.
