Kota Sukabumi, IDN Times - Praktik penahanan ijazah di sekolah negeri maupun swasta masih menjadi perbincangan. Di Kota Sukabumi, terungkap bahwa total tunggakan di tingkat SMK swasta saat ini tercatat melebihi Rp29 miliar.
Ketua Forum Komunikasi Sekolah Swasta (FKSS) Kota Sukabumi, Budi Supriadi mengatakan, kelompoknya masih mendata jumlah siswa yang menunggak SPP sekaligus mengalami penahanan ijazah. Besaran Rp29 miliar tersebut masih hitungan sementara dan berpotensi berkurang atau justru lebih besar.
"Di rekapan sementara, di beberapa sekolah hampir Rp29 miliar sih, iya tunggakan se-Kota Sukabumi. Masih perkiraan tunggakan tersebut, mungkin kalau selesai semua sekolah melaporkan dan dilakukan pengecekan lagi arsip-arsipnya, bisa kurang atau lebih besar dari itu (Rp29 miliar)," kata Budi, Sabtu (1/2/2025).