[BREAKING] Gempa 4,2 Magnitudo Guncang Pangandaran Hingga Tasikmalaya

Belum ada laporan kerusakan bangunan akibat gempa

Pangandaran, IDN Times - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengabarkan gempa dengan kekuatan 4,2 magnitudo telah mengguncang wilayah Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.

Gempa 4,2 magnitudo di Pangandaran tersebut terjadi pada Rabu (2/2/2022) sekira pukul 10.23 WIB. Peristiwa tersebut terjadi akibat aktivitas lempeng Indo-Australia. Episenter atau pusat gempa terletak pada koordinat 8.16 LS dan 107.91 BT.

1. Gempa turut dirasakan warga Ciamis hingga Tasikmalaya

[BREAKING] Gempa 4,2 Magnitudo Guncang Pangandaran Hingga TasikmalayaIDN Times / Istimewah

Kepala BMKG Wilayah II Tangerang Selatan, Hartanto dalam rilis resminya menyebutkan bahwa titik terjadinya gempa 4,2 magnitudo tersebut terjadi di laut pada jarak 82 km Barat Daya Pangandaran, serta pada kedalaman 18 kilometer.

Selain Pangandaran, gempa juga turut dirasakan oleh warga Kabupaten Ciamis hingga Tasikmalaya.

“Gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas subduksi lempeng Indo-Australia menelusup ke bawah Lempeng Eurasia,” ujar Kepala BMKG Wilayah II Tangerang Selatan, Hartanto dalam rilis yang diterima IDN Times, Rabu (02/02/2022).

3. Hingga pukul 10:46 WIB belum menunjukkan gempa susulan

[BREAKING] Gempa 4,2 Magnitudo Guncang Pangandaran Hingga TasikmalayaIDN Times / Istimewah

Namun, hingga saat ini belum ada laporan mengenai kerusakan bangunan sebagai dampak gempa bumi tersebut. Hingga pukul 10:46 WIB, BMKG memastikan bahwa belum ada aktivitas gempa bumi susulan. 

Kepada masyarakat, BMKG mengimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya