Sumpah Pemuda: Momen Rizky Ananda Ajak Pemuda Jaga Semangat 

Rizky juga harapkan pemuda bisa berkontribusi untuk negara

Bandung, IDN Times - Peringatan Sumpah Pemuda ke-93 harus menjadi momen bagi pemuda di Tanah Air untuk menghadapi pandemik COVID-19. Banyak cara yang bisa dilakukan pemuda Indonesia untuk terus berjuang mempertahankan semangat tersebut. 

Seperti halnya yang dilakukan pengusaha kosmetik sekaligus sosial preneur asal Kota Bandung yang sukses di usia muda, Rizky Ananda Musa. Menurut dia, Sumpah Pemuda yang di peringati setiap tanggal 28 oktober mempunyai arti dan makna bagi generasi muda di tanah air.

Karena, keberhasilan suatu negara bisa di ukur dari banyaknya anak muda yang berkontribusi untuk membangun negara tersebut.

1. Pemuda harus terus menciptakan sesuatu yang baru dan inovatif bagi bangsa Indonesia

Sumpah Pemuda: Momen Rizky Ananda Ajak Pemuda Jaga Semangat IDN Times/Istimewa

Rizky Ananda Musa menilai, sumpah pemuda memiliki arti dan makna lebih. Sumpah pemuda baginya adalah momen dimana para pemuda di Indonesia harus bisa menciptakan sesuatu hal yang baru dan inovatif bagi masyarakat di tanah air. 

" Pemuda merupakan suatu potensi bagi  negara sebagai armada dalam kemajuan bangsa," ujar Rizky, Jumat (29/10).

2. Pemuda memiliki peran penting dalam pembangunan bangsa

Sumpah Pemuda: Momen Rizky Ananda Ajak Pemuda Jaga Semangat (Museum Sumpah Pemuda) ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga

Rizky mengatakan, peran pemuda sangat penting dalam mengisi pembangunan bangsa. Bahkan, anak muda pada saat ini banyak menduduki posisi penting di jajaran pemerintahan. Salah satunya menteri pendidikan Nadiem Makariem yang masih berusia 37 tahun.

"Kalau anak muda ingin sukses dan bisa menciptakan lapangan kerja untuk banyak orang, menjadi entrepreneur bisa jadi salah satu jalan yang dipilih. Saya pun, dengan menjadi entrepreuner bisa memberi pekerjaan pada banyak orang," paparnya.

3. Terus bersemangat dan optimisme menjaga kedaulatan bangsa

Sumpah Pemuda: Momen Rizky Ananda Ajak Pemuda Jaga Semangat IDN Times/Istimewa

Berbicara mengenai banyaknya anak muda yang menggunakan produk skincare, Rizky mengatakan, bahwa masuknya trend artis asal  korea yang memiliki kulit putih dan mulus menjadi kiblat anak muda zaman sekarang. Karena itu, sekarang banyak anak muda sangat memperhatikan perawatan kulit wajah dengan menggunakan produk asli Indonesia.

Rizky yang juga pemilik Skin Solution group ini berpesan kepada para anak muda di Tanah Air untuk tetap semangat dan optimisme. Walaupun sekarang di tengah pandemik, generasi muda harus terus membangun bangsa dengan karya-karya serta harus tetap kuat dalam menghadapi tantangan globalisasi saat ini.

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya