[BREAKING] Berstatus PDP, Warga Asal Kuningan Jabar Meninggal di Rumah Sakit 

Pasien dikabarkan baru pulang dari DKI Jakarta

Kuningan, IDN Times - Seorang warga Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, berstatus pasien dalam pengawasan (PDP) COVID-19 dikabarkan meninggal dunia, Jumat(3/4), malam. Pasien sebelumnya mendapatkan perawatan intensif di ruang isolasi di rumah sakit rujukan COVID-19 di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

Juru Bicara Gugus Tugas COVID-19 Kabupaten Kuningan, Agus Mauludin membenarkan kabar tersebut. Menurutnya, pasien bersangkutan belum terkonfirmasi secara medis untuk dinyatakan positif COVID-19. Kendati demikian, pasien tersebut diperlakukan seperti pasien terjangkit virus corona.

Agus membenarkan jika pasien tersebut dinyatakan suspek COVID-19, setelah sepulangnya dari Jakarta yang merupakan episentrum penyebaran virus corona di Indonesia. Meskipun belum bisa dibuktikan secara medis, proses penguburan jenazah dilakukan sesuai dengan prosedur pemakaman protokol COVID-19.

"Ya, benar. Pasien belum terkonfirmasi COVID-19, tapi sudah suspek. Jadi meskipun belum positif, tapi pemakamannya tetap memakai protokol Pemakaman COVID-19," ujar Agus saat dikonfirmasi IDN Times, Sabtu (4/4).

Dari data yang dihimpun tim Gugus Tugas COVID-19 Kabupaten Kuningan pada Sabtu, 4 April 2020 per pukul 08.00 WIB, jumlah keseluruhan kasus pandemi COVID -19 tercatat sebanyak 581 orang. Dengan rincian, pasien dalam pengawasan (PDP) 19 orang, orang dalam pengawasan (ODP) 560 orang, dan 2 orang dinyatakan positif COVID-19.

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya