Viral Video Wanita Buka Blokade Jalan Bandung saat PSBB Proporsional

Wanita Ini langsung memberikan klarifikasinnya

Bandung, IDN Times - Viral video seorang wanita yang sedang menggeser pembatas jalan atau water barrier di Jalan Kota Bandung. Video tersebut diketahui diambil di Jalan Banceuy Kota Bandung Rabu (9/12/2020) malam.

Dalam video yang viral di media sosial tersebut, terlihat seorang wanita sedang menggeser paksa pembatas jalan. Kemudian terdengar suara seorang pria yang mendukung untuk membuka pembatas tersebut.

"Bandung mah nu aing, Bandung mah tah nu aing, buka de buka. Bandung mah nu aing, buka, buka, buka. (Bandung punya saya, Bandung punya saya. Buka de buka. Bandung punya saya)," teriak pria dalam video tersebut.

1. Video klarifikasi si wanita

Viral Video Wanita Buka Blokade Jalan Bandung saat PSBB ProporsionalTangkapan layar video viral di medsos

Setelah ramai di media sosial, muncul dua orang yang bernama Anjani dan Haikal membuat video klarifikasi. Mereka membenarkan bahwa, mereka membuka pembatas jalan tersebut pada malam itu.

"Jadi saya mau klarifikasi kejadian malam kemarin yang sempat viral. Jadi saya membuka pembatas jalan menuju pulang dibantu warga sekitar juga. Saya tutup lagi seperti semula dan tidak ada kerusakan apapun," kata Anjani dalam video klarifikasinya.

Selain itu, dia mengaku bersalah atas apa yang dilakukannya. Ke depan mereka tidak akan mengulanginya lagi.

2. Seorang yang berteriak Bandung mah nu aing

Viral Video Wanita Buka Blokade Jalan Bandung saat PSBB ProporsionalTangkaoan layar video viral di media sosial

Pria yang bernama Haikal juga meminta maaf soal ucapannya yang berteriak Bandung mah nu aing seperti di video virak tersebut. Hal itu dilakukan secara spontan dan tidak ada maksud untuk menjelekkan atau mengejek siapapun.

"Saya juga minta maaf atas kata-kata saya ucapkan dalam video. Saya spontan dan tidak ada maksud untuk mengejek siapapun. Di situ saya hanya merasa bahwa saya orang Bandung asli. Tidak ada maksud apapun itu hanya candaan saja, saya mohon maaf," ungkapnya.

3. Pemkot Bandung menutup beberapa ruas jalan Bandung

Viral Video Wanita Buka Blokade Jalan Bandung saat PSBB ProporsionalIDN Times/Humas Bandung

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polrestabes Bandung melakukan sistem buka tutup di sejumlah ruas jalan di Kota Bandung. Sistem buka tutup jalan dilakukan selama Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) proporsional di Kota Bandung diterapkan.

Kasatlantas Polrestabes Bandung, Kompol M Rano Hadiyanto mengatakan, buka tutup jalan juga diterapkan berdasarkan aturan yang tertulis dalam Peraturan Wali Kota (Perwal) Nomor 73 Tahun 2020.

"Ini kita tindak lanjuti Perwal. Pada Pasal 10 ayat empat disebutkan untuk melakukan pembatasan arus," ujar Rano, Selasa (8/12/2020).

4. Daftar Jalan yang ditutup

Viral Video Wanita Buka Blokade Jalan Bandung saat PSBB Proporsional(PKL Jalan Dipatiukur) IDN Times/Azzis Zulkhairil

Diketahui, ruas jalan yang ditutup sebanyak dua ring. Penutupan dilakukan sebagai upaya mengurangi kerumunan massa dan memutus rantai penyebaran COVID-19. Tentunya keputusan ini sesuai denga  hasil kajian.

Adapun jadwal buka tutup jalan yakni pukul 21:00 WIB- 05:00 WIB dan Sabtu malam di
ubah menjadi 20:00 WIB-05:00 WIB. Sementara untuk Dipatiukur dibedakan 17:00 WIB- 22:00 WIB.

Namun khusus untuk Jalan Asia Afrika dan Jalan Tamblong ditutup pukul 18:00 WIB- 05:00 WIB.

Berikut Jalan Kota Bandung yang diberlakukan buka tutup pada malam hari:


Ring 1

- Jalan Purnawarman
- Jalan Otto Iskandar Dinata (Pasar Baru) 
- Jalan Merdeka
- Jalan Braga
- Jalan Asia afrika tamblong
- Jalan Dipatiukur
- Alun - Alun timur
- Jalan Banceuy AA
- Jalan Ir H Djuanda
(Cikapayang dago - Mc Dago) 
- Jalan Lembong
- Jalan Naripan tamblong

 

Ring 2

- Jalan Riau - Yani
- Jalan Gatsu lingkar 
- Jalan Telaga bodas lingkar
- Jalan Buah Batu lingkar
- Jalan Sriwijaya lingkar
- Jalan Ramdan lingkar (Patung Ikan) 
- Jalan M. Toha lingkar
- Jalan Otista BKR lingkar
- Jalan Kopo Peta
- Jalan Pasirkoja Peta 
- Jalan Jamika Peta

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya