Bima Arya Izinkan Bioskop di Bogor Buka, Biar Dapur Ngebul Lagi!

Bima berharap perekonomian Kota Bogor kembali menggeliat

Bogor, IDN Times - Wali Kota Bogor Bima Arya akhirnya mengizinkan sejumlah bioskop di kota hujan beroperasi kembali pekan ini. Sebelumnya Kabupaten Bogor sudah lebih dulu mengizinkan bioskop buka dengan menerapkan protokol kesehatan.

Bima mengatakan, mulai beroperasinya sejumlah bioskop di Kota Bogor, lantaran beberapa waktu lalu bioskop-bioskop tersebut telah diperiksa terkait rangkaian protokol pencegahan penyebaran COVID-19.

1. Bioskop dibuka untuk mendongkrak perekonomian daerah

Bima Arya Izinkan Bioskop di Bogor Buka, Biar Dapur Ngebul Lagi!Pekerja memasang tanda jaga jarak saat simulasi pembukaan tempat hiburan bioskop New Star Cineplex di Ciamis Mall (Ci Mall), Ciamis, Jawa Barat, Rabu (2/12/2020) (ANTARA FOTO/Adeng Bustomi)

Bima mengatakan, secara umum, bioskop di Kota Bogor sudah setahun tidak beroperasi. Sehingga, dibukanya sejumlah bioskop merupakan keputusan yeng berdampak dengan kondisi perekonomian warga yang bekerja di dalamnya.

“Prosesnya sudah lama ya, sudah hampir setahun lebih. Saya kira sudah saatnya dibuka, karena ini menyangkut juga dengan dapur dan perekonomian warga,” katanya, Kamis (18/3/2021).

Baca Juga: PPKM Mikro: Anies Izinkan Bioskop Diisi 50 Persen, Film Terakhir 19.30

2. Tren COVID-19 di Bogor menurun, tapi protokol kesehatan harus tetap diutamakan ya!

Bima Arya Izinkan Bioskop di Bogor Buka, Biar Dapur Ngebul Lagi!Bima Arya Sugiarto dalam Webinar Eps. 3 #MenjagaIndonesia by IDN Times dengan tema "Kisah Mereka Garda Terdepan Negeri" (IDN Times/Besse Fadhilah)

Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Satgas Covid-19 Kota Bogor ini menilai, protokol kesehatan yang dijalankan di bioskop-bioskop tergolong baik. Apalagi, tren kasus COVID-19 di Kota Bogor sudah mulai menurun.

Meski sudah mulai beroperasi, Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor melalui Satgas Covid-19 juga tetap akan terus mengawasi dibukanya bioskop di Kota Bogor.

“Saya lihat protokolnya baik dan ketat. Jadi mulai pekan ini boleh beroperasi. Tapi tetap ini akan terus kita awasi dan protokol kesehatan juga harus diterapkan ketat,” ucapnya.

3. Kasus sembuh COVID-19 di Bogor capai 12.021 orang

Bima Arya Izinkan Bioskop di Bogor Buka, Biar Dapur Ngebul Lagi!Ilustrasi petugas medis memeriksa kondisi pasien virus corona menggunakan APD. ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor, Sri Nowo Retno memaparkan, angka kesembuhan pasien COVID-19 di Kota Bogor sudah mencapai angka 12.021 orang. 

Dia pun mengklaim, angka kesembuhan saat ini cukup tinggi, yakni hampir mencapai angka 8 persen. “Angka kematian saat ini 1,6 persen. Bahkan lebih bagus dari angka nasional, 2,7 persen,” tuturnya.

Baca Juga: Waspada COVID-19! Bioskop Hingga Wisata Alam di Bogor Mulai Beroperasi

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya