Ratusan Ulama Tasikmalaya Deklarasi Dukung Jokowi-Maruf Amin 

Ulama dan santri siap memenangkan Jokowi-Ma'ruf di Jabar

Tasikmalaya, IDN Times - Ratusan ulama di Kabupaten Tasikmalaya menggelar deklarasi dukungan untuk pasangan Calon Presiden nomor urut 1, Joko "Jokowi" Widodo-Maruf Amin, Selasa (5/2/2019). 

Deklarasi dukungan itu digelar di Pondok Pesantren Sulalatul Huda, Jalan Paseh, Kota Tasikmalaya. Para ulama menyatakan kesiapannya untuk memenangkan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin pada Pilpres 2019, mendatang.

"Kita di sini secara bersama-sama para ulama Tasikmalaya mendeklarasikan diri untuk mendukung Pak Jokowi dan Pak Kiai Maruf Amin di Pilpres dan siap memenangkan Jokowi-Ma'ruf di Jabar," jelas Koordinator Deklarasi sekaligus Pimpinan Pondok Pesantren Miftahul Huda, Manonjaya, Tasikmalaya, KH Abdul Aziz Affandi, Selasa(5/2). 

1. Deklarasi dihadiri panglima santri Jabar dan 500 ulama

Ratusan Ulama Tasikmalaya Deklarasi Dukung Jokowi-Maruf Amin IDN Times/Ronaldirwan

Acara deklarasi dukungan kepada pasangan capres-cawapres Jokowi-Ma'ruf Amin ini dihadiri Panglima Santri Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum, Ketua DPC PPP Kota Tasikmalaya Budi Budiman, dan ratusan santri dari ratusan pesantren di Tasikmalaya. 

Selain itu, sebanyak 500 ulama dari berbagai pesantren di Tasikmalaya juga ikut memberikan dukungan terhadap pasangan tersebut. Para ulama berkomitmen dalam deklarasi itu untuk memenangkan calon presiden petahana kembali memimpin Indonesia. 

"Deklarasi ini dihadiri sebanyak 500 ulama di Tasikmalaya. Kalau semuanya ulama di Tasikmalaya sangat banyak dan memang tidak semuanya hadir di acara ini," jelas Panglima Santri Jawa Barat, sekaligus Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum, seusai acara.

2. Dukungan ulama menambah keyakinan untuk menang di Jabar

Ratusan Ulama Tasikmalaya Deklarasi Dukung Jokowi-Maruf Amin IDN Times/Ronaldirwan

Uu mengungkapkan, deklarasi dukungan yang diberikan sekitar 500 ulama di wilayah Tasikmalaya ini menambah energi positif dan keyakinan untuk bisa memenangkan capres Jokowi-Ma'ruf Amin menang di Provinsi Jawa Barat.

Apalagi, kata Uu, dukungan dari para ulama dan santri semakin bertambah untuk menyukseskan pemenangan di Pilpres 2019. Uu meyakini, dukungan dari para ulama di Jabar, akan terus bertambah setelah melihat hasil pencapaian pembangunan yang dilakukan di era Presiden Jokowi sebelumnya. 

"Kita semakin yakin dan ini sebagai ikhtiar kami untuk bisa memenangkan Pak Jokowi dan Pak Kiai Amin di Jawa Barat sebagai Pimpinan Negara," tambahnya. 

3. Jokowi dinilai berjasa sebagai presiden pertama pencetus hari santri nasional

Ratusan Ulama Tasikmalaya Deklarasi Dukung Jokowi-Maruf Amin IDN Times/Ronaldirwan

Uu menambahkan, selain suksesnya pembangunan di Tanah Air, capres nomor urut 1 ini dinilai sangat berjasa bagi para santri. Karena, dalam kepemimpinannya, Jokowi telah menetapkan tanggal 22 Oktober sebagai Hari Santri Nasional.

Selain itu, beberapa programnya sudah dirasakan oleh para santri, yakni dengan memberikan bantuan usaha peningkatan kesejahteraan para santri secara langsung dari BUMN atau BUMD. 

"Dulu, mana ada santri bisa masuk nomenklatur penerima bantuan dari pemerintah baik pusat atau daerah. Sekarang para santri salafiah, bisa langsung menerima bantuan dari pemerintah untuk kesejahteraan para santri. Seperti kemarin, Menteri Pertanian telah meluncurkan program Santri Milenial. Yakni, para santri masuk nomenklatur sebagai penerima bantuan usaha pertanian dan peternakan," pungkasnya. 

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya