Siap Maju Pilkada, Karna-Koko Daftar ke KPU Majalengka Hari Pertama

Sejumlah partai nonparlemen bergabung

Majalengka, IDN Times- Pasangan Karna Sobahi - Koko Suyoko menepati janjinya untuk mendaftar di hari pertama pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati Majalengka. Pasangan yang didukung PDIP, PKS, dan sejumlah partai non parlemen itu resmi mendaftar ke KPU Majalengka pada Selasa (27/8/2024).

Diawali deklarasi di Pasar Lawas, Karna-Koko diantar berjalan kaki menuju KPU yang berjarak sekitar 1 kilo meter itu. Sebelum mendaftar, paslon tersebut terlebih dahulu menggelar dekalarasi bacabup dan bacawabup di Pasar Lawas.

"Diantar pimpinan parpol pengusung dan relawan pendukung, termasuk senior (PDIP Majalengka dan anggota DPR RI) Sutrisno ke KPU untuk daftar, dalam rangka niat baik, diawali dekalarasi," kata Karna usai mendaftar.

1. Daftar di hari pertama sebagai simbol kesiapan

Siap Maju Pilkada, Karna-Koko Daftar ke KPU Majalengka Hari PertamaInin Nastain IDN Times/ Karna-Koko menyapa warga

Karna menjelaskan, pihaknya sengaja mendaftar pada hari pertama, sebagai salah satu bukti keseriusannya menghadapi Pilkada. Dengan daftar di hari pertama juga, lanjut dia, Karna-Koko siap melewati tahapan lainnya.

"Ini pertanda kami siap, sehingga tidak akan abaikan waktu yang kosong. Hari pertama diantar parpol, daftar ke KPU untuk siap lanjut dengan persyaratan lain, debat publik dan lain," kata dia.

"Ada PDIP, PKS, PBB, Umat, Buruh, PKN, Perindo sudah sepakat usung kami di Pilkada," lanjut dia.

2. Tegaskan siap ikut aturan main

Siap Maju Pilkada, Karna-Koko Daftar ke KPU Majalengka Hari PertamaInin Nastain IDN Times/ Karna-Koko mendaftar Cabup Cawabup Majalengka

Setelah proses pendaftaran, sejumlah tahapan akan dilalui oleh peserta Pilkada, hingga akhirnya proses pencoblosan. Karna memastikan, pihaknya akan mengikuti semua aturan yang telah ditetapkan.

"Sebelum kampanye 25 September sampai 23 November, kami akan isi ruang sesuai aturan KPU," papar dia.

Karna memastikan, dengan berpegang teguh pada aturan, pasangan Karna-Koko akan memanfaatkan waktu untuk melakukan pendekatan kepada masyarakat. 

"Tidak akan abaikan ruang yang ada. Karena pendekatannya, dekati rakyat, gali aspirasi rakyat. (Sebanyak) 343 desa dan kelurahan, 2110 TPS jadi target operasi untuk didatangi. Nanti dibagi oleh tim hari ini kemana, jam berapa sudah terinci oleh tim," jelas dia.

"Kami punya tenggang waktu. Ada pemeriksaan kesehatan, debat. Di luar agenda itu, ke lapangan terus. Saat pileg sebenarnya sudah integrasikan dengan program Pilkada. Jadi tidak berhenti 4 sampai 6 tempat untuk sosialisasi," lanjut Karna yang juga ketua DPC PDIP Majalengka.

3. Pengalaman Koko di Jepang, akan membantu Majalengka hadapi serbuan industri

Siap Maju Pilkada, Karna-Koko Daftar ke KPU Majalengka Hari PertamaIlustrasi pemimpin (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Dalam kesempatan itu, Karna juga menanggapi sosok pendampingnya yakni Koko Suyoko. Selama ini, Koko sudah bergelut dalam bidang usaha di Jepang.

Karna menilai, latar belakang Koko bisa menjawab tantangan Kabupaten Majalengka di masa depan.

"Koko lama di Jepang, sekarang ditarik untuk bantu ngurus Majalengka, dengan pengalaman kelola perusahan tenaga kerja. Sehingga diharapkan memberi dampak positif terhadap perkembangan industri, untuk kesejahteraan masyarakat Majalengka," papar dia.

Sementara itu, bacawabup Koko Suyoko menjelaskan, ada 4 program unggulan yang akan diusungnya. Keempat program itu yakni bidang tenaga kerja, pertanian, pariwisata, dan Industri.

Ditegaskannya, keempat bidang itu sudah dilakukan dalam aktivitasnya sebagai pengusaha. 

"Bukan berarti mengenyampingkan program lain, tapi saya memiliki empat program unggulan atau program utama yang semuanya telah saya lakukan. Jadi bukan sekedar program yang akan dilakukan tetapi ini ada dalam aktivitas-aktivitas keseharian saya," kata Koko yang merupakan alumni UNPAD jurusan Fisika.

Baca Juga: MK Ubah Ambang Batas, PKS Setia Temani PDIP untuk Pilkada Majalengka 

Baca Juga: Kandas dengan Gerindra, PDIP-PKS Majalengka Bersatu untuk Pilkada 

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya