Cuaca Esktrem, Super Air Jet DPS-KJT Sempat Gagal Mendarat di BIJB

Super Air Jet beralih ke Soetta

Majalengka, IDN Times- Cuaca ekstrem yang terjadi pada Kamis (1/2/2024) siang berdampak pada terganggunya aktivitas penerbangan di Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati Majalengka. Salah satu maskapai dengan rute Denpasar-Kertajati yakni Super Air Jet gagal mendarat di BIJB dan beralih ke Soekarno Hatta Cengkareng.

Aerodrome warning stasiun meteorologi Kertajati nomor tiga berlaku pada tanggal 1 Februari 2024 antara jam 11.00 utc sampai dengan 13.00 utc terjadi hujan dengan intensitas lebat disertai badai guntur."

"Berdasarkan pengamatan jam 11.00 utc, intensitasnya meningkat,” kata EGM BIJB Nuril Huda Mahmudan, lewat keterangan tertulis yang diterima IDN Times.

Atas kondisi cuaca tersebut, kata Nuril, pesawat Super Air Jet yang take off dari Denpasar pukul 15.30 WIB itu gagal mendarat di BIJB yang dijadwalkan pukul 16.10 WIB. Sebagai gantinya, Super Air Jet sempat mendarat ke Bandara Soeta Cengkareng.

Nuril menyebutkan fenomena tersebut merupakan hal yang lumrah dalam dunia penerbangan. Namun demikian, untuk daerah alternatif pendaratan, jelas Nuril, harus ada kesepakatan terlebih dahulu.

“Hal ini sudah lumrah terjadi. Jika cuaca tidak memungkinkan untuk mendarat maka pesawat akan menuju ke bandara alternatif yang sudah disepakati sebelumnya. Dalam hal ini, bandara alternatif jika KJT ada kendala adalah Bandara Soekarno Hatta,” jelas Nuri.

“Info update, PK-SJL IU787D standby takeoff dari CGK. Jika cua a di Bandara tujuan sudah dimungkinkan untuk didarati, maka pesawat tersebut akan terbang kembali dari bandara alternatif tersebut ke bandara tujuan,” lanjut dia.

Disinggung apakah para penumpang pesawat itu akan tinggal di pesawat sambil menunggu kembali terbang, Nuril menyebutkan hal itu tergantung cuaca. Namun, kata dia, cuaca di BIJB saat ini dinilai sudah membaik.

“Tergantung cuaca di bandara tujuan. Jika membutuhkan waktu yang lama atau tidak ada kejelasan, penumpang bisa saja diturunkan di Soetta, bahkan bisa saja diinapkan di hotel di daerah sekitar Soetta untuk selanjutnya besok paginya diterbangkan kembali ke bandara tujuan. Tapi alhamdulillah cuaca di KJT sudah membaik sehingga sudah bisa didarati lagi. Yang divert hanya Super Air Jet saja,” ujar dia.

Baca Juga: Sektor Pertanian Majalengka Kian Tergerus di Tengah Menjamurnya Pabrik

Baca Juga: Viral, Aksi Pencurian Dua Motor Sekaligus di Majalengka Terekam CCTV

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya