Tujuh Tempat War Takjil di Kota Bandung, Banyak Makanan Enak Loh 

Sambil ngabuburit karena banyak pilihan takjil  

Bandung, IDN Times - Berburu makanan takjil masih menjadi kegiatan rutin masyarakat muslim selama bulan Ramadan. Berbagai makanan yang biasanya tidak dijual harian, selalu ada di pedagang saat berjualan takjil.

Nah, di Bandung sebagai surga kuliner cukup banyak tempat untuk mencari takjil sesaat sebelum berbuka puasa. Berikut rekomendasi IDN Times untuk kalian yang sedang berburu takjil.

1. Alun-alun Bandung

Tujuh Tempat War Takjil di Kota Bandung, Banyak Makanan Enak Loh Dokumen @Budhi Darma

Satu tempat yang jangan dilewatkan adalah Alun-alun Bandung. Di sekitar kawasan ini banyak penjual takjil yang siap memanjakan lidah warga muslim yang ingin berbuka puasa.

Untuk mencari makanan di sini baiknya datang pada sore hari. Selain bisa mencari takjil kita juga bisa bermain di tengah lapangan alun-alun Bandung sambil ngabuburit.

2. Jalan Citarum

Tujuh Tempat War Takjil di Kota Bandung, Banyak Makanan Enak Loh Dokumen Pinterest

Kalau tempat ini memang biasa menjual beragam makanan untuk masyarakat pada malam hari. Selama bulan Ramadan ini para pedagang sudah bersiap dari siang ke sore hari untuk berjualan takjil.

Mulai dari makanan berat, minuman, hingga camilan banyak dijual di sini. Kawasan citarum pun pedagangnya buka sampai malam hari loh, jadi kalau mau cari makanan untuk sahur juga bisa.

3. Jalan Braga

Tujuh Tempat War Takjil di Kota Bandung, Banyak Makanan Enak Loh Braga Bandung (istockphoto.com/id/Rizky Aditya Pratama Wijaya)

Bagi kalian yang mau mencoba mencari takjil sambil mencari spot bagus untuk berfoto bisa coba datang ke Jalan Braga. Dengan banyaknya bangunan tua yang enak dipandang mata, para pedagang di pinggiran pun menawarkan makanan yang enak dimulut.

Di sini kita bisa membeli kopi di Toko Kopi Djawa. Selain itu ada juga tempat menjual eskrim dan makanan lainnya yang tidak kalah enak.

4. Masjid Pusdai

Tujuh Tempat War Takjil di Kota Bandung, Banyak Makanan Enak Loh Pinterest

Salah satu tempat lain yang menghadirkan banyak penjual takjil ada di Masjid Pusdai. Di tempat ini ratusan pedagang berjejer di sekitar masjid untuk menjual beragam makanan dan minuman bagi masyarakat.

Bukan hanya itu, untuk orang tua yang membawa anak juga bisa tenang karena banyak padagang yang menawarkan alat bermain seperti balon, menggambar, atau naik kuda.

5. Dipatiukur

Tujuh Tempat War Takjil di Kota Bandung, Banyak Makanan Enak Loh Ilustrasi Pasar Takjil

Tempat berburu takjil lain yang pasti ramai didatangi adalah kawasan Jalan Dipatiukur. Berada tak jauh tempat perkuliahan tempat ini selalu jadi buruan utama para mahasiswa maupun pekerja yang tinggal di sekitar jalan tersebut.

6. Lengkong kecil

Tujuh Tempat War Takjil di Kota Bandung, Banyak Makanan Enak Loh Lengkong Night Street Food (google.com/maps/Syafira Ajeng)

Kawasan yang ramai juga oleh pedagang berjualan takjil adalah Lengkong Kecil. Sepanjang jalan ini bukan hanya pedagang camilan yang ada tapi kafe pun bercokol di setiap ruko. Bagi kalian yang mau berburu takjil di sini baiknya bawa uang lebih karena makanannya sangat melimpah

7. Taman Lansia

Tujuh Tempat War Takjil di Kota Bandung, Banyak Makanan Enak Loh ilustrasi penjual takjil (freepik.com/freepik)

Di sekitar Taman Lansia, terdapat banyak pedagang takjil yang menjajakan berbagai jenis makanan ringan dan minuman.

Bagi kalian yang hendak mencari takjil pastikan untuk menjaga kebersihan dan keselamatan saat berburu takjil di tempat-tempat tersebut.

Baca Juga: 6 Takjil yang Sering Diburu Masyarakat Kalimantan saat Bulan Ramadan  

Baca Juga: 5 Kiat Menjadikan Ramadan Ajang Meningkatkan Kualitas Diri

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya